
SuaraJogja.id - Momen kocak sepasang suami-istri menjadi sorotan warganet. Cerita keduanya berawal dari ketika si suami mendadak keluar kamar dengan izin ke istri hendak minum ke dapur.
Namun siapa sangka, sang istri penasaran dan malah memergoki suaminya melakukan hal tak terduga di dapur.
Kisah tak terduga ini menjadi viral udai diunggah oleh akun Tiktok @lilisalfiah, Rabu (22/9/2021), sang istri bercerita bahwa semula ia dan sang suami sama-sama berada di dalam kamar.
Sang suami tiba-tiba saja meminta izin kepada istri keluar untuk minum, namun setelah ditunggu ia tak kunjung kembali masuk ke kamar.
Baca Juga: Merinding! Ini Kesaksian Warga dalam Tragedi Pasutri Tewas Tersambar Kereta Api di Sragen
Sang istri yang penasaran langsung mengikuti suaminya keluar dari kamar. Ia terkejut melihat sang suami sedang berjongkok lama di depan kulkas dan merekamnya.
"Saat suami keluar kamar pamitnya cuma mau minum, tapi enggak balik-balik," tulis sang istri dalam videonya, dikutip Suara.com, Jumat (24/9/2021).
Saat didekati, sang istri memergoki suaminya sedang menikmati rujak yang tersimpan di dalam kulkas. Sang suami hanya bisa nyengir saat sadar aksinya terciduk oleh istri.
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti aksi suami dalam video tersebut.
Baca Juga: Kronologi Lengkap Pasutri Penjual Soto di Sragen yang Tewas Disambar Kereta Api
Beberapa warganet juga menceritakan tingkah suami mereka yang menyerupai aksi pria dalam video itu.
"Kirain lagi balas chat selingkuhan," komentar salah seorang warganet.
"Jiahahah ketahuan deh," sahut warganet lain.
"Laki gue tuh kaya gitu, bilangnya sebentar tapi camilan gue dilahap semua," ujar salah satu warganet.
"Lah itu mending makan rujak buah, suamiku langsung bikin nasi goreng, tau-tau aku dipanggil suruh makan lagi, nggak peduli jam," sahut warganet lain.
"Kirain lagi main hp," komentar salah satu warganet.
"Suami aku juga gitu mbak," ujar warganet lain.
Berita Terkait
-
Mandi Junub Kesiangan di Bulan Ramadan? Jangan Panik! Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Tampak Kompak dengan Wapres Gibran Saat Hadiri Pertemuan, Tas Mewah Kaesang Pangarep Tuai Sorotan: Berapa Harganya?
-
Kunjungi Lokasi Banjir, Rambut Klimis dan Outfit Gibran Jadi Sorotan Publik: Bersih Banget
-
Pasutri Brazil Dinobatkan Guinness World Records sebagai Pernikahan Terlama di Dunia, Punya 100 Lebih Cucu dan Cicit
-
Anak Chef Arnold Tanya Asal-usul Orang Jahat ke Jokowi, Reaksi Iriana Jadi Sorotan: Mukanya Tegang Banget
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta