Scroll untuk membaca artikel
Dythia Novianty
Rabu, 03 November 2021 | 10:33 WIB
Ilustrasi akar tumbuhan. [Hans Braxmeier/Pixabay]

5. Serabut Akar

Nama lain serabut akar adalah fibrilla radicalis. Serabut akar merupakan cabang akar yang teksturnya halus dan berserabut.

6. Bulu-Bulu Akar

Bulu akar disebut juga rambut akar atau pilus radicalis. Bulu-bulu akar sebenarnya adalah tonjolan sel-sel kulit luar akar yang panjang. Teksturnya seperti bulu atau rambut. Karena adanya bulu-bulu akar ini maka bidang penyerapan akar menjadi lebih luas, sehingga akar dapat menyerap lebih banyak makanan dan air.

Baca Juga: 5 Manfaat Air Kelapa Muda dan Kandungan Penting di Dalamnya

Bulu-bulu akar. [Mikirbae]

7. Tudung Akar

Tudung akar juga dinamakan calyptras. Tudung akar adalah bagian akar yang letaknya ada di paling ujung. Tudung akar terdiri atas jaringan yang berguna melindungi ujung akar yang masih muda dan belum terlalu kuat.

Jenis Akar

Secara umum, akar terbagi menjadi 5 jenis, yakni:

1. Akar Tunggang

Baca Juga: Cara Mudah dan Praktis Bikin Jus Buah dan Sayur dengan Kandungan Nutrisi yang Utuh

Akar tunggang pada umumnya dimiliki oleh tanaman dikotil. Salah satu fungsi akar tunggang adalah untuk menyimpan makanan. Contoh tanaman yang memiliki akar tunggang seperti ubi, wortel, singkong, dan jenis umbi-umbian lainnya.

Load More