SuaraJogja.id - Suasana syahdu di Bali pada 1960 mendadak ramai diperbincangkan warganet. Dalam sebuah video lawas viral, terlihat beberapa warga asyik menikmati kopi secara tradisional.
Langsung menjadi viral di Instagram, unggahan video suasana ngopi tahun 1960 ini diunggah oleh akun @perfectlifeid pada Minggu (7/11/2021) lalu.
''Nikmatnya minum kopi pakai lepek di Bali tahun 1960. Ada yang masih suka ngopi pakai lepek?'' tulis caption unggahan @perfectlifeid.
Dalam video tersebut, nampak suasana Bali tahun 1960. Jauh dari kesan cafe kekinian, seorang pria dengan tampilan khas masanya terlihat begitu sibuk menyajikan secangkir kopi hitam kepada sejumlah pelanggan.
Baca Juga: Ditonton 21 Juta Kali, Video Bapak Tua Saat Dites Kejujuran, Publik Nangis Terharu
Tanpa bar maupun atraksi berlebihan khas barista di cafe, sosok penjual kopi ini langsung saja menjadi sorotan. Setelah unggahan suasana ngopi tahun 1960 ini viral di Instagram, berbagai komentar lalu ditinggalkan netizen.
''Hidupkan lagi cara minum kopinya, cara jualannya. Tempat buat kopinya eksotik dan tradisional banget'' balas netizen.
''Khas Indonesia banget'' komentar akun lainnya.
''Asal mula cafe kekinian yang mulai menjamur sekarang hahaha'' ungkap netizen.
''Barista keliling pada masanya'' tulis netizen membalas.
Baca Juga: Guru Ini Rekam Akses Jalan ke Sekolah, Warganet: Lemes Lihatnya
Viral di Instagram, unggahan video suasana ngopi tahun 1960 yang diunggah akun @perfectlifeid ini lalu telah ditonton sebanyak lebih dari 29 ribu kali dan mendapat ratusan komentar dari netizen.
Berita Terkait
-
Viral Cerita Wanita Mengidap Tumor Payudara Gegara Sering Konsumsi Seblak
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Meriahnya Perhiasan Syahrini saat Ngopi Bareng Suami, Total Harga Cincin dan Gelangnya Tembus Rp1,5 M
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Viral Guru Honorer Ganti Sepatu Usang Siswa dengan yang Baru Banjir Doa: Berkah Rezekinya
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Terpidana Mati Mary Jane Bakal Dipindah ke Filipina, Begini Tanggapan Komnas HAM
-
Ratusan TPS Masuk Kategori Rawan, Bawaslu Kulon Progo Intensifkan Pengawasan
-
Banyak Aduan Tidak Ditindaklanjuti, Front Masyarakat Madani Laporkan Bawaslu Sleman ke Ombudsman DIY
-
Viral Video Truk Buang Sampah Ilegal di Hutan Gunungkidul, WALHI Desak Pemda DIY Bertindak
-
Timses Pede Heroe-Pena Menang Pilkada Yogyakarta, Target 40 Persen Suara Terkunci