SuaraJogja.id - Beragam makanan dari singkong yang sangat disukai di Indonesia. Makanan dengan kandungan karbohidrat tinggi ini bisa dijadikan makanan camilan yang mengeyangkan.
Diketahui, tanaman umbi-umbian ini memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi. Tak heran bila singkong dijadikan bahan pengganti nasi di sejumlah daerah. Karena jadi sumber karbohidrat, singkong pun memberikan efek kenyang dengan cepat.
Singkong sering dijadikan beragam makanan, seperti singkong rebus serta singkong goreng. Selain dua olahan tersebut, ada beragam olahan singkong yang lainnya dengan cita rasa lezat. Berikut ini beberapa olahan makanan dari singkong yang menarik diketahui.
Gethuk
Baca Juga: Iba Lihat Tetangga Rayakan Ultah Pakai Singkong, Pria Ini Beri Kejutan Tak Terduga
Gethuk salah satu olahan makanan dari singkong yang memiliki cita rasa manis. Di antara jajajan tradisional lainnya, gethuk ini bisa dibilang sangat populer. Bahkan, nama gethuk dijadikan sebagai judul lagu.
Cara membuat gethuk terbilang mudah. Jadi, singkongnya direbus dulu, lalu ditumbuk hingga halus. Umumnya, gethuk disajikan bersana sedikit parutan kelapa. Gethuk sangat populer di Jawa Tengah maupun Jawa Timur.
Tiwul
Olahan dari singkong berikutnya yaitu tiwul. Diketahui, tiwul ini makanan khas dari daerah Gunungkidul. Tiwul bahan utamanya tepung gaplek. Tepung gaplek sendiri adalah singkong yang dikeringkan kemudian ditumbuk. Makanan ini memiliki cita rasa manis
Combro
Baca Juga: Jadi Sumber Kekuatan, Ini 5 Makanan yang Mengandung Karbohidrat
Combro juga salah satu makanan yang terbuat dari singkong. Diketahui, combro ini kepanjangan dari "oncom di jero" yang berarti oncom di dalam. Makanan khas Sunda ini terbuat dari singkong parut yang diisi oncom, kemudian digoreng.
Tape
Tape atau peuyeum ini makanan adalah berbahan singkong yang difermentasi. Untuk mendapatkan hasil maksimal, biasanya pembuatan tape singkong menggunakan ragi untuk bahan fermentasi. Hal itu berguna agar tekstur singkong menjadi lembut, manis, dan sedikit asam.
Nah, demikian informasi mengenai makanan dari singkong yang bercita rasa lezat. Selain makanan yang disebutkan di atas, ada banyak olahan singkong lainnya yang bisa kamu coba, antara lain cenil, lemet, sawut, kue mata roda, dan lain sebagainya.
Berita Terkait
-
Anak Usaha Emiten HOKI Makin Gencar Jualan Beras Sehat
-
Sumber Karbohidrat Anak Tak Harus Nasi? Ini Penjelasan Pakar
-
Tanda-tanda Tubuh Kelebihan Gula
-
Kemensos Pastikan Tak Ada Lagi Korban Gempa Bandung Konsumsi Singkong di Pengungsian
-
Tidak Melulu Buruk, Ini 9 Makanan Tinggi Karbohidrat yang Diperkaya Kesehatan
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Warga Cerme Kulon Progo Kembangkan Biofarmaka Jadi Produk Herbal
-
Jogja Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Mahasiswa Perhotelan Siap Diterjunkan ke Sekolah
-
Masih Ada Bangunan Masjid Berdiri di Area Proyek Tol Jogja-Solo-YIA, Begini Penjelasan Kontraktor
-
Penemuan Mayat di Ring Road Kentungan Sleman Ternyata Korban Tabrak Lari, Polisi Amankan Dua Pelaku
-
Amankan Lima Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Pastikan Sleman Tetap Kondusif