SuaraJogja.id - Lama menduda sejak berpisah dari Cynthia Ramlan, Vicky Nitinegoro hingga kini urung menemukan pendamping hidup.
Diketahui saat ini Vicky Nitinegoro belum punya pacar resmi, dia hanya berteman dekat dengan beberapa wanita.
“Gue dekat sekedar sering ngobrol, nongkrong bareng bukan yang ke arah serius,” ungkapnya seperti dikutip dari Hops.id.
Kebetulan keluarga juga tidak menyuruhnya buru-buru punya jodoh.
“Nyokap gue cuma sedikit nanyain tapi bisa dibilang agak sedikit cuek,” lanjutnya.
Menurutnya, ibunya hanya mengingatkan untuk mencari pasangan mengingat umurnya makin bertambah.
“Nyokap bilang lo udh tua, cari pasangan. Cuma kita enggak bisa paksakan yang belum waktunya sambil jalanin, nyari pelan-pelan,” ungkap dia.
Vicky mengaku kini lebih berhati-hati memilih pasangan karena tidak ingin gagal untuk kedua kalinya.
"Karena gue kan pernah gagal dalam rumah tangga jadi kalau bisa jangan gagal lagi," ucapnya.
Baca Juga: Sule Ungkap Anaknya dari Nathalie Holscher Berparas Bule
Soal kriteria pasangan idaman, Vicky enggak muluk-muluk.
“Kalau gue enggak ada (kriteria) yang penting standar lah. Baik, bisa terima gue, jelek-jeleknya gue yang dulu,”katanya.
Vicky mengungkapkan ingin pasangan yang tidak ribet.
"Gue cari yang enggak ribet, sayang sama keluarga, gue bisa masuk ke keluarganya. Saling support lah,” katanya.
Selama ini pacar Vicky Nitinegoro lebih banyak cewek bule. Hal itu rupanya berhubungan dengan dia yang malas sama cewek ribet dan gampang termakan omongan orang lain.
“Gue kalo sama orang yang terlalu Indonesia banget agak susah untuk adaptasi. Karena orang kita kan suka ngegosip, gampang didoktrin,”ungkapnya. Dia memberi contoh, ”Misal gue pacaran sama siapa kan terus cewek gue didoktrin, si Vicky kan gini-gini’’padahal itu belum tentu benar.”
Ada alasan kenapa dia lebih nyaman dengan cewek bule.
"Jadi kenapa sering dapat pacar bule karena menurut gue bule enggak ribet sih. Dia lebih percaya sama apa yang dia lihat bukan yang cuma yang dia denger,“ bebernya.
Dia juga membandingkan dengan mantan pacar Indonesia-nya yang termakan dengan omongan orang lain sehingga keduanya putus hubungan. “Kan kalau orang kita dikasih tau sama ini kan langsung ‘ah masa sih, gue enggak mau ah’. Jadi lebih ke arah situ sih, enggak ribet.”
Meski begitu, Vicky tetap bersyukur kalau berjodoh dengan cewek Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Brio, Ini 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Sporty dan Irit Mulai Rp60 Jutaan
- Siapa Brandon Scheunemann? Bek Timnas Indonesia U-23 Berdarah Jerman yang Fasih Bahasa Jawa
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
Pilihan
-
Siapa Joe Hattab? YouTuber Yordania Rela ke Riau demi Aura Farming Pacu Jalur
-
Ole Romeny Bagikan Kabar Gembira Usai Jalani Operasi, Apa Itu?
-
Krisis Air Ancam Ketahanan Pangan 2050, 10 Miliar Penduduk Dunia Bakal Kerepotan!
-
Mentan Amran Sebut Ada Peluang Emas Ekspor CPO RI ke AS usai Kesepakatan Tarif
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Terkini
-
DIY Aman dari Lonjakan Harga Beras, Ini Strategi Bulog Yogyakarta dengan Beras SPHP
-
APBD Bantul 2025 Naik: Wabup Ungkap Alasan dan Dampaknya
-
UGM Meradang, Mantan Rektor Digiring Sebarkan Opini Sesat Soal Ijazah Jokowi?
-
Dibungkam Siapa? Mantan Rektor UGM Buka Suara Soal Tekanan di Balik Pencabutan Pernyataan Ijazah Jokowi
-
BRILiaN Way Jadi Pilar BRI Menuju Bank Terunggul, Danantara Beri Apresiasi