SuaraJogja.id - Taman bermain terkadang menjadi pilihan menarik untuk sepasang kekasih menghabiskan waktu bersama karena terdapat banyak wahana yang bisa dinikmati.
Namun, sepertinya tidak begitu untuk seorang laki-laki di TikTok yang mengunggah videonya bersama pacar di wahana permainan.
"Dipaksa naik wahana ter ExTrTmE disini....." tulis pengguna akun TikTok @munggaran6 itu, Selasa (23/11/2021).
Ia dan sang kekasih menaiki wahana di mana setiap dua pengunjung duduk bersebelahan di atas sepeda-sepedaan yang digantung.
Baca Juga: Percaya Diri, Ibu Penjual Gelang Ini Fasih Ngobrol Bahasa Inggris dengan Bule
Diputar berkeliling, pengunjung pun bakal merasa seakan menunggangi sepeda yang melayang di atas udara.
Namun, kebanyakan pengunjung yang menaiki wahana tersebut ternyata adalah anak-anak yang didampingi orang dewasa.
Lantas, pengunggah video gelisah dan merasa tak begitu nyaman lantaran ia dan pacarnya adalah satu-satunya pasangan dewasa yang menaiki wahana tersebut.
"Lihat yang ngantre. Anak kecil sama ibunya semua, ya Allah," kata dia sambil memperlihatkan suasana di sekitar wahana permainan itu.
Di sisi lain, perempuan di sebelahnya yang tak lain adalah sang kekasih, terlihat menikmati wahana tersebut.
Baca Juga: Akhir Damai Duel Oknum TNI Vs Polisi Usai Viral Di Media Sosial
Si laki-laki pun mengikuti seruan "dayung-dayung" pacarnya meskipun dengan ekspresi wajah datar.
Hingga kini video tersebut telah disukai lebih dari 411 ribu pengguna TikTok. Warganet menilai, pasangan kekasih itu jadi seperti bapak-anak.
"Uda kek bapak nemenin anaknya," tulis seorang netizen.
"Ekspedisi muka cowokny bahagia banget," gurau warganet lainnya.
Ada juga yang berkomentar, "Terlihat sangat bahagia dan tidak ada unsur paksaan."
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
JungleSea Resmi Dibuka di Kalianda Lampung: Perpaduan Keindahan Alam dan Wahana Edukatif Keluarga
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja
-
Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi