SuaraJogja.id - Sebanyak tiga tempat di Kabupaten Bantul bakal ditutup saat malam pergantian tahun baru.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Bantul Aris Suharyanta mengatakan, sementara ini baru ada tiga tempat yang akan ditutup. Namun demikian, tempat yang ditutup bisa bertambah tergantung dengan situasi di lapangan.
"Tiga tempat yang akan ditutup seperti lapangan paseban, pasar seni gabusan (PSG), dan Stadion Sultan Agung (SSA), lokasinya akan ditutup. Tapi jumlah tersebut bisa bertambah tergantung kondisinya besok gimana," kata Aris kepada SuaraJogja.id, Jumat (3/12/2021).
Tempat tersebut ditutup saat malam tahun baru lantaran disinyalir bakal menimbulkan kerumunan.
"Ya murni memang berpotensi terjadi kerumunan karena biasanya pada nongkrong di sana saat tahun baru," ujarnya.
Aris mengakui belum tahun kapan penutupan di tiga tempat itu akan dimulai. Secara teknis masih akan didiskusikan dengan Satlantas Polres Bantul dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bantul.
"Kami juga dalam waktu dekat akan diundang rapat oleh Dinas Pariwisata (Dispar) untuk membahas itu," terangnya.
Sementara itu terkait dengan pengawasan di tempat wisata saat Natal dan Tahun Baru (Nataru), jawatannya akan melakukan penyekatan dan pemberlakuan ganjil genap.
"Kami membantu penyekatan dan ganjil genap bersama Polres Bantul untuk wisatawan yang akan masuk ke tempat wisata," katanya.
Baca Juga: Aturan Menyambut Natal dan Tahun Baru 2022 Saat PPKM
Untuk jumlah personel yang disiapkan oleh Dishub sekitar 66-68 orang. Nantinya, apabila mendekati Nataru akan dibentuk tim.
"Nanti personelnya dibagi kalau sudah ada timnya, kan ada yang tugasnya patroli keliling," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Aturan Menyambut Natal dan Tahun Baru 2022 Saat PPKM
-
Ketua MUI Papua Minta Warga Jauhi Minuman Keras Saat Natal dan Tahun Baru
-
PPKM Level 3 Saat Nataru, Organda : Penumpang Nanti Tinggal 35 Persen
-
6 Hotel Terbaik di Bali untuk Liburan Tahun Baru 2022
-
PPKM Level 3 Saat Nataru, Mudik hingga Pesta Kembang Api Dilarang di Sumut
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Gunung Merapi Luncurkan 9 Kali Awan Panas Sejak kemarin, Jarak Terjauh Capai 2,5 Kilometer
-
Paku Buwono XIII Wafat: Prosesi Pemakaman Raja di Imogiri Akan Digelar dengan Adat Sakral
-
Sleman Darurat Stunting: 4 Kecamatan Ini Jadi Sorotan Utama di 2025
-
3 Link Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Buruan Klaim DANA Kaget Sekarang
-
Dibalik Keindahan Batik Giriloyo: Ancaman Bahan Kimia dan Solusi Para Perempuan Pembatik