SuaraJogja.id - Belum habis soal sosok Siskaeee, yang belakangan ramai menjadi perbincangan usai video vulgarnya memamerkan payudara dan kelamin beredar di media sosial. Kali ini nama Siskaeee kembali menjadi perhatian di media sosial Twitter dengan tagar #SiskaeeeBukanMuslim.
Tagar itu muncul ditengarai karena warganet merasa janggal dengan pemakaian hijab oleh Siskaeee saat diperiksa jajaran Polda DIY beberapa waktu lalu. Bahkan tak sedikit pula yang menyebutnya mempermainkan agama.
Dikonfirmasi terkait hal ini, Kabid Humas Polda DIY Kombes Yuliyanto menuturkan bahwa Siskaeee merupakan seorang muslim.
"Kemarin yang bersangkutan sempat saya tanya, ‘apakah kamu muslim?' Dia (Siskaeee) jawab iya. Ketika saya tanya apakah salatmu tertib, dia jawab tidak, tapi masih salat," kata Yuli kepada awak media, Rabu (7/12/2021).
Baca Juga: Tampil Berhijab, Tagar Siskaeee Bukan Muslim Viral di Twitter
Lebih lanjut, diungkapkan Yuli, keterangan itu diperkuat dengan pengecekan terhadap Kartu Tanda Penduduk (KTP) milik perempuan asal Sidoarjo tersebut. Ternyata memang benar bahwa di dalam KTP yang bersangkutan tercantum agama Islam.
"KTP-nya dicek, Islam. Foto KTP yang bersangkutan juga pakai jilbab," ungkapnya.
Terkait dengan netizen yang mempersoalkan perbedaan penampilan Siskaeee ketika diamankan di Bandung dan saat diperiksa di Polda DIY, Yuli menyebut bahwa itu merupakan permintaan dari yang bersangkutan. Polisi saat itu hanya memenuhi permintaan tersebut.
"Ketika dia (Siskaeee) mau dibawa dari Bandung, yang bersangkutan minta pakai jilbab. Ya kami kabulkan," ujarnya.
Diketahui bahwa saat tiba diamankan di Stasiun Kota Bandung pada Sabtu (4/12/2021) kemarin Siskaeee tertangkap kamera tidak mengenakan jilbab. Namun kemudian saat tiba di Polda DIY untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut yang bersangkutan muncul dengan balutan jilbab warna hitam.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Eksibisionisme yang Diduga Diderita Siskaeee
Dalam kesempatan ini, Yuli memastikan bahwa jilbab hitam yang dikenakan Siskaeee dalam pemeriksaan di Polda DIY beberapa waktu lalu itu adalah milik pribadi. Sehingga jilbab itu memang bukan merupakan pemberian dari polisi.
Berita Terkait
-
Dea OnlyFans Diancam Sopir Taksol saat Mau Ikut Aksi Kamisan di Depan Istana, Siskaeee Murka: Kudu Dikasih Paham!
-
Kaleidoskop Kasus Artis 2024, Pornografi Siskaeee hingga Polemik Donasi Agus
-
Akun Instagram Siskaeee Diblokir Komdigi usai Ketahuan Promosi Judi Online
-
Diam-diam Siskaeee Punya 'Bisnis' Sukses, Penghasilannya Miliaran Rupiah!
-
Divonis Satu Tahun Penjara Bareng Siskaeee, Melly 3GP Pikir-Pikir Naik Banding
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
-
Klasemen Terbaru: Timnas Indonesia U-17 Selangkah Lagi Lolos Piala Dunia U-17
Terkini
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan
-
Puncak Arus Balik H+3 dan H+4, 350 Ribu Kendaraan Tinggalkan DIY
-
Gunung Merapi Masih Luncuran Ratusan Lava, Simak Aktivitas Terkini Sepekan Terakhir
-
Tren Kunjungan Meningkat, Jip Wisata Lereng Merapi Masih Jadi Alternatif Liburan saat Lebaran 2025
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil