SuaraJogja.id - Saat ini, memberi hadiah ulang tahun sering dilakukan dengan cara mengirim makanan atau minuman lewat jasa pesan-antar di aplikasi ojol. Seorang driver yang melakukan tugas itu pun membuat penerimanya terkejut karena tak hanya mengantar pesanan, tetapi juga menyanyi.
Momen itu terekam dalam sebuah video yang diunggah akun TikTok @memeyemily pada Rabu (8/12/2021). Kini, video TikTok tersebut viral.
Sambil merekam, sang driver menyanyikan lagu "Happy Birthday" di depan rumah penerima pesanan berupa kopi tersebut. Ia terus menyanyikan lagu itu sampai perempuan yang sedang berulang tahun membuka pagar dan menerima kopi yang diantar untuknya.
Mendengar sang driver terus menyanyikan lagu "Happy Birthday", penerima tampak terkejut sambil cekikikan, apalagi driver itu juga mengucapkan doa untuknya.
"Selamat ulang tahun ya, Dek. Ini amanat dari teman kamu yang namanya Emily. Beliau menyampaikan ucapan selamat hari ulang tahun. Semoga panjang umur, dimudahkan urusannya, dilancarkan cita-cita dan harapannya, ya? Mudah-mudahan ini bisa diterima dan bermanfaat untuk kamu. Nanti telepon Emily ya," ujar pria di balik kamera itu.
Gadis berambut panjang, yang menerima kopi sebagai hadiah ulang tahun, pun mengucapkan terima kasih, sambil, terlihat dari ekspresi matanya, terus tersenyum di balik masker.
Video itu tampaknya dikirim sang driver ke pemesan sebagai laporan bahwa kopinya telah diantar untuk penerima, yang sedang berulang tahun, lalu diunggah pemesan ke TikTok.
Kini rekaman tersebut telah mendapat lebih dari 374 ribu likes. Warganet terhibur dengan sikap driver saat mengantar kopi hadiah ulang tahun itu.
"Bapaknya baik banget," komentar seorang netizen.
Baca Juga: Detik-detik Driver Ojol Ditabrak Kereta Api di Perlintasan Jalan Pajajaran Bandar Lampung
"Lucu banget kok saya terharu," tambah netizen yang lain.
Ada juga warganet yang berkomentar, "Bintang 10 kalau ada buat bapak Gojek-nya."
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Detik-detik Driver Ojol Ditabrak Kereta Api di Perlintasan Jalan Pajajaran Bandar Lampung
-
Terpental 500 Meter Akibat Ditabrak Kereta Api, Begini Nasib Driver Ojol di Bandar Lampung
-
Nyanyikan Happy Birthday ke Pelanggan Pas Antar Kopi, Aksi Driver Ojol Ini Bikin Haru
-
Viral Sejumlah Ojol Bongkar Gaji Fantastis Per Bulan, Warganet Khawatir
-
5 Momen Ulang Tahun Titi Kamal: Ada Kecupan Manis Christian Sugiono
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
UMKM Kota Batu Tangguh dan Inovatif Berkat Dukungan Klasterkuhidupku BRI
-
443 Juta Transaksi: Bukti Peran Strategis AgenBRILink untuk BRI
-
Jebakan Maut di Flyover, Pengendara Motor Jadi Korban Senar Layangan! Polisi: Ini Ancaman Berbahaya
-
Gula Diabetasol, Gula Rendah Kalori
-
Angka Kecelakaan di Jogja Turun, Polisi Bongkar 'Dosa' Utama Pengendara yang Bikin Celaka