Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Sabtu, 18 Desember 2021 | 13:32 WIB
Pemain timnas Indonesia sujud syukur usai tahan imbang Vietnam di Piala AFF 2020. (Dok. Zingnews)

SuaraJogja.id - Pada Minggu (19/12/2021) besok, Timnas Indonesia akan menghadapi Malaysia dalam lanjutan fase grup Piala AFF 2020. Duel ini menjadi laga penentuan bagi Indonesia untuk lolos ke babak semifinal Piala AFF 2020.

Indonesia saat ini bertengger di urutan pertama klasemen sementara Grup B Piala AFF dengan koleksi tujuh poin dari tiga laga.

Meski begitu, posisi tim polesan Shin Tae-yong itu belum aman. Pasalnya, ada Vietnam dan Malaysia yang menguntit di posisi kedua dan ketiga. Vietnam berada di peringkat kedua dengan memiliki poin sama seperti Indonesia, tetapi kalah selisih gol. Sedangkan Malaysia cuma terpaut satu poin dari Indonesia.

Artinya, Indonesia cuma butuh hasil imbang saat melawan Malaysia untuk bisa lolos ke babak semifinal. Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan, menyebut bahwa timnya sudah siap melawan Malaysia. Saat ini, skuad tengah mematangkan taktik dan strategi.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Dion Cools, Pemain Eropa yang Siap Membela Malaysia Lawan Indonesia

“Kami terus bersiap dan fokus menghadapi Malaysia. Mereka tim yang bagus, kami harus waspada, dan bertekad meraih kemenangan melawan Malaysia,” kata Arhan seperti dilansir pssi.org.

“Kami juga mohon doa dan dukungan dari seluruh warga Indonesia agar kami dapat meraih hasil maksimal di Piala AFF 2020 ini. Kami akan bekerja keras dan bertekad memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia,” lanjut Arhan.

Pada latihan Jumat (17/12/2021), Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri masih belum bergabung. Elkan masih menjalani karantina Sabtu (18/12/2021). Sementara Egy masih belum datang ke Singapura.

Load More