Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Selasa, 21 Desember 2021 | 13:27 WIB
Timnas Indonesia bersih-bersih ruang ganti pemain. [@ferrildennys / Twitter]

SuaraJogja.id - Sebuah aksi terpuji dipertontonkan official Timnas Indonesia saat berlaga di National Stadium, Singapura beberapa waktu lalu.

Dikutip dari video yang diunggah akun jurnalis @ferrildennys tampak sejumlah staf kepelatihan Timnas Indonesia mengumpulkan sejumlah bungkus plastik dan air mineral yang masih tersisa di ruang ganti pemain.

Tak hanya itu, mereka juga merapikan gantungan pakaian yang masih tergeletak di kursi pemain ke tempatnya.

Tak hanya itu, pada video lain yang beredar di media sosial sebelum meninggalkan stadion usai mengalahkan Malaysia juga melakukan aksi bersih-bersih.

Baca Juga: 5 Pemain Timnas Indonesia dengan Menit Bermain Terbanyak di Piala AFF 2020

Timnas Indonesia bersih-bersih ruang ganti pemain. [@ferrildennys / Twitter]

Aksi bersih-bersih yang dilakukan para penggawa hingga staf kepelatihan Timnas Indonesia itupun menuai pujian.

Diantaranya bahkan ada yang membandingkan dengan aksi serupa yang pernah dilakukan Timnas Jepang seusai tersingkir di Piala Dunia beberapa tahun lalu.

"Yuk bisa yuk, contoh lain Timnas Jepang, manis bwosss," kata yu**** disertai foto ruang ganti pemain Timnas Jepang yang tampak bersih usai ditinggalkan.

"seharusnya bukan tanggung jawab staffnya yang bersihin tapi tanggung jawab setiap individu cuma ini progres yang bagus patut diapresiasi juga," kata dja*****

"Balas budi ke National Stadium karena sudah menjadi tempat yang nyaman buat timnas maen," kata sar****

Baca Juga: Sosok Pria Asal Lombok Timur di Balik Perjuangan Timnas Indonesia di Piala AFF

"Jepang tersenyum melihat ini min," tulis de*****

Load More