SuaraJogja.id - Sesosok jasad perempuan terlihat mengapung di Sungai Progo, Padukuhan Plambongan, Kalurahan Triwidadi, Kapanewon Pajangan, Kabupaten Bantul pada Kamis (23/12/2021) sekira pukul 06.00 WIB.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Yogyakarta L.Wahyu Efendi menjelaskan, jasad tersebut pertama kali ditemukan oleh warga. Kemudian warga melapor ke PMI Kulon Progo.
"Laporan itu diteruskan ke kami bahwa telah ditemukan sesosok jasad perempuan di Sungai Progo," katanya.
Namun demikian, sampai saat ini belum diketahui identitas mayat tersebut. Sebab, tidak ditemukan petunjuk apapun pada jasad korban.
"Identitasnya belum diketahui makanya kami sebut dengan Mrs X," papar dia.
Ketika melakukan evakuasi, medan lokasi cukup sulit karena dekat dengan bendungan dan pusaran air. Pihaknya mengirimkan satu tim rescue lengkap dengan peralatan Water Rescue untuk membantu proses evakuasi.
"Setelah satu tim rescue sampai di lokasi langsung berkoordinasi dengan Polsek Pajangan dan Tim SAR Gabungan yang sudah berada di lokasi untuk melaksanakan proses evakuasi," ucapnya.
Proses evakuasi sendiri berlangsung kurang lebih 30 menit dengan menerjunkan personel menggunakan alat safety di air untuk menghampiri jasad tersebut. Setelah Tim SAR Gabungan menjangkaunya jasad tersebut langsung diikat bagian kakinya.
"Dan selanjutnya ditarik ke pinggir sungai untuk dievakuasi. Korban langsung dibawa ke RS Bhayangkara Polda DIY untuk proses identifikasi," imbuhnya.
Baca Juga: Sumur Tercemar, Warga 4 Pedukuhan di Nanggulan Tolak Penambangan Pasir di Kali Progo
Berita Terkait
-
Geger Penemuan Jasad di Sukoharjo, Ternyata Korban Kecelakaan, Ini Kronologinya
-
Waktu Petang, Warga Kukar Dihebohkan dengan Penemuan Jasad Bayi di Gorong-gorong
-
Geger Penemuan Jasad Bayi Terbungkus Plastik di Tangerang, Ditemukan Pemulung
-
Kronologis Penemuan Jasad Bayi Disebut Hasil Hubungan Terlarang Kakak dan Adik di Bekasi
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan