SuaraJogja.id - Seseorang berinisial AA jadi korban penusukan di Babarsari, Kalurahan Caturtunggal, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman pada Kamis (23/12/2021) pagi. Korban mengalami luka tusuk di bagian perut lalu dibawa ke RSPAU Hardjolukito.
Kapolres Sleman AKBP Wachyu Tri Budi Sulistiyono menyampaikan bahwa pihaknya telah mengantongi identitas pelaku. Kini pelaku dicari pihak berwajib.
"Kami saat ini sedang mengejar pelakunya dan kami meminta semua pihak dapat menahan diri,” ungkapnya kepada wartawan, Jumat (24/12/2021).
Kronologi penusukan bermula saat korban berada di kompleks kantor Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN), Babarsari. Saat itu, menurut keterangan para saksi, memasuki kompleks kantor BATAN melalui sela-sela pagar sebelah utara pos keamanan.
Baca Juga: Gelar Operasi Yustisi Jelang Natal dan Tahun Baru, Dinsos Sleman Jaring 14 PMKS
"Dia tidak sendiri tapi ada orang yang mengejar di belakangnya, serta satu orang lagi yang mengikuti yang diketahui merupakan teman korban," ujarnya.
Di sana, orang yang mengejar korban ini adalah pelakunya yang menganiaya korban menggunakan benda tajam. Setelah menusuk korban, pelaku pun melarikan diri.
"Pelaku langsung pergi meninggalkan tempat kejadian perkara (TKP). Teman korban yang berada di belakang tidak berani mendekat dan baru memastikan kondisi korban setelah pelaku pergi," katanya.
Begitu didekati oleh temannya, ternyata korban sudah berlumur darah dengan luka tusuk di bagian perut. Selanjutnya temannya melaporjan kejadian ini ke Polsek Depok Barat.
"Sementara korban yang dalam kondisi luka dilarikan ke RSPAU Hardjolukito untuk mendapat perawatan," tambahnya.
Baca Juga: 7 Gereja di Sleman Rawan Kerumunan, Pol PP Minta Hanya Warga Berkategori Hijau Bisa Masuk
Berita Terkait
-
Tantangan Terbuka Hokky Caraka untuk Wataru Endo: Saya Ingin Tahu!
-
Nyanyi Lagu Rohani KasihNya Seperti Sungai, Istri Ditusuk Suami Saat Live Facebook di Sumut
-
Pecah Telur di Kandang Persis Solo, Danilo Alves Berharap Terbukanya Pesta Gol
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Menangi Derby Jateng, Persis Solo Semakin Merana
-
Hasil Persis Solo vs PSS Sleman di BRI Liga 1: Super Elja Menang 2-0
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
PR Poros Maritim Prabowo: Belajar dari Ketahanan ala Jenderal Soedirman
-
Fokus Isu Anak dan Perempuan, Calon Bupati Sleman Kustini Bahas Pembangunan Nonfisik dengan DPD RI
-
Dari Rumah Sakit Hingga Penggergajian Kayu: Reka Ulang Pengeroyokan Remaja Bantul Ungkap Fakta Mengerikan
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar