SuaraJogja.id - Ketum PSI Giring Ganesha ditantang penceramah Islam, Sugi Nur Raharja atau Gus Nur, untuk sumpah mubahalah dan adu prestasi. Tantangan tersebut disampaika Gus Nur setelah ia menyimak video viral pidato Giring soal pemimpin pembohong hingga isu SARA.
Gus Nur yakin, Giring tak akan mau meladeni tantangannya karena tidak berani. Menurutnya, apa yang disampaikan Giring itu omong kosong khas politikus di Indonesia.
“Saya tertantang pengin ketemu orang ini. Ayo Giring buktikan berpacu, berlomba dengan saya. Atas nama pribadi saya sendirian, yuk diadu untuk sosial, budaya, karya membantu rakyat. Ayo diadu. Mulut politikus ya kayak gini,” kata Gus Nur, mengomentari pidato Giring, dikutip Hops.id--jaringan Suara.com--di kanal YouTube-nya, Gus Nur 13 Official, Selasa (28/12/2021).
Tak hanya menantang untuk adu prestasi dan karya, Gus Nur juga terpikirkan untuk menantang Giring sumpah mubahalah atau sumpah dilaknat Allah SWT andai berbohong.
Baca Juga: Viral Profil Giring Dikeluarkan dari Kampus, Anis Baswedan Salah Satu Dosennya
“Syukur-syukur kalau berani mubahalah bahwa apa yang ia katakan ini adalah munafik pembohong. Mubahalah, yang kamu katakan pembohong sebenarnya yang ada di depanmu (Presiden Jokowi). Itu kan omong kosong, seandainya (Giring terima mubahalah) tapi ya enggak mugkin berani sih,” ujar Gus Nur.
Diketahui sebelumnya, berikut ini pidato lengkap Giring soal pemimpin pembohong yang viral:
"Generasi optimis ini akan terancam dengan bahaya laten SARA dan intoleransi. Kemajuan kita akan terancam jika kelak orang yang gantikan pak Jokowi punya rekam jejak isu SARA dan menggunakan segala cara untuk memenangkan dalam pilkada.
Indonesia akan suram jika yang terpilih kelak adalah seorang pembohong dan juga pernah dipecat oleh Pak Jokowi karena tidak becus bekerja.
PSI menarik garis tegas, Pak, tidak berkompromi dengan orang yang menghalalkan segala cara, termasuk dengan memperalat agama, main mata, bergandeng tangan dengan kelompok intoleran, menggunakan ayat untuk menjatuhkan lawan politik
Baca Juga: Pidato Giring Singgung Pemimpin Pembohong, PSI: Kenapa Banyak yang Marah?
Tapi Pak, bila kelak skenario terburuk terjadi dan kandidat punya rekam jejak politisasi agama itu menang pilpres, Pak, PSI siap menjadi oposisi sebagaimana yang kami buktikan di Jakarta hari ini
Berita Terkait
-
Penghormatan Terakhir untuk Titiek Puspa: Karya Legendarisnya Bakal Diabadikan Sebagai Warisan Budaya?
-
Datang Melayat, Giring Ganesha Mau Bahas Warisan Budaya Titiek Puspa?
-
Giring Lebaran Spesial: Salat Ied di Istiqlal Bareng Keluarga, Lanjut Halal Bihalal di Istana
-
Tanggapi Kisruh Royalti Musik, Giring Akan Bikin Acara Halal Bihalal Antar Musisi Usai Lebaran
-
Jadi Pejabat, Giring Ganesha Diundang Salat Ied di Masjid Istiqlal Hingga Silaturahmi ke Istana
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan