SuaraJogja.id - Kalau sebelumnya sempat malu-malu untuk ikut meramaikan kontestasi politik, nampaknya kini Menteri BUMN Erick Thohir siap bertarung dalam pemilihan presiden (pilpres) pada 2024. Relawan yang mengatasnamakan Sobat Erick di sepuluh propinsi seperti DIY, Lampung, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Kalimantan Timur pun mendeklarasikan diri secara serentak, Minggu (09/01/2022).
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) DIY Sobat Erick Eko Sukamto, di sela deklarasi secara virtual di Yogyakarta, mengungkapkan, Erick Thohir dinilai sebagai sosok yang tepat meneruskan pekerjaan Presiden Joko Widodo memimpin rakyat Indonesia. Karenanya dukungan terhadap mantan Presiden Inter Milan tersebut untuk maju dalam Pilpres dua tahun mendatang.
"Pak Erick terbukti mampu mengurus kinerja sejumlah BUMN dengan baik. Ini yang jadi pertimbangan kami mendukung maju dalam pencapresan nanti dan siap mensukseskan pak erick untuk menjadi preside 2024," ungkapnya.
Dicontohkan Eko, Erick Thohir memiliki kinerja sangat bagus dalam mengatasi pandemi COVID-19. Sejumlah program yang digenjot Erick selama menjabat pun terlihat hasilnya. Diantaranya perbaikan sejumlah persoalan di tubuh kementerian yang dipimpinnya yang bisa dilakukan hingga selesai.
“Karenanya tepat bila pak erick meneruskan estafet kepemimpinan Presiden Jokowi karena menjadi pemimpin yang baik dan mendapatkan predikat yang baik selama jadi menteri. ," ujarnya.
Eko menyebutkan, deklarasi serentak baru dilakukan di sepuluh kota. Namun dalam waktu dekat kegiatan serupa juga akan dilakukan di 34 propinsi.
Selain konsolidasi relawan dan pembentukan DPD, relawan DIY akan menggandeng UMKM untuk mendukung Erick Thohir. Dipilihnya pelaku-pelaku UMKM karena merekalah yang selama ini menjadi salah satu penopang ekonomi riil Indonesia.
"Terlebih selama pandemi, UMKM yang mampu bertahan," ujarnya.
Eko menambahkan, dalam deklarasi di DIY, relawan juga mengadakan kegiatan sosial dengan membagikan ratusan paket sembako kepada warga tidak mampu. Relawan juga melakukan aksi borong dagangan Pedagang Kaki Lima (PKL) di kawasan Alun-alun Utara.
Baca Juga: Termasuk Jabar, Relawan di 10 Provinsi Serentak Dukung Erick Thohir Maju pada Pilpres 2024
"Dagangan dari PKL juga kami bagikan ke masyarakat seperti juru parkir, tukang becak, dan penyapu jalan," imbuhnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Termasuk Jabar, Relawan di 10 Provinsi Serentak Dukung Erick Thohir Maju pada Pilpres 2024
-
Erick Thohir Perintahkan BUMN Gelar OP Minyak Goreng 3,7 Juta Liter Hingga Mei 2022
-
Erick Thohir Jawab Keluhan Petani Sawit Riau Lewat Program Makmur
-
Persaingan Makin Ketat, Tantangan Industri Semen Makin Berat
-
Serahkan Saham 5 BUMN ke RNI, Erick Thohir Resmi Bentuk Holding Pangan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta