SuaraJogja.id - Kabupaten Gunungkidul berhasil mencatatkan diri sebagai wilayah dengan nol kasus Covid-19 sejak Senin (10/1/2022) kemarin. Pada Selasa (11/1/2022) pagi, Bupati Gunungkidul Sunaryanta memimpin apel bersama di alun-alun Wonosari. Apel yang diikuti oleh tenaga kesehatan (nakes), berbagai Forkompinda, dan para relawan penanganan Covid-19 ini digelar dengan membentuk formasi melingkar sebagai simbol angka nol.
Sunaryanta mengatakan, kekompakan dan sinergi antar semua elemen penanganan menurut Sunaryanta adalah kunci dari keberhasilan ini. Di sisi lain, kesadaran masyarakat terkait prokes juga sudah baik. Kendati demikian, Bupati tetap berharap masyarakat tetap waspada.
"Meski saat ini nol kasus, namun pandemi Covid-19 sendiri masih belum usai dan potensi penularan masih bisa terjadi," ujar dia, Selasa.
Menurutnya, peran serta masyarakat juga sangat penting dari keberhasilan ini. Saat ini sebenarnya masyarakat sudah memahami pentingnya protokol kesehatan untuk mencegah penularan. Hanya saja, ia berpesan karena pandemi tidak berhenti sama sekali. Ia melihat saat ini masyarakat sudah mulai mengabaikan protokol kesehatan.
Baca Juga: Giring ke Gunungkidul Soroti Proyek Formula E, Penendang Sesajen Mahasiswa Jogja
"Sekarang masih berdekatan, jadi jangan sampai lengah, prokes tetap ditegakkan, saya harap warga selalu mengingatkan satu sama lain, dibantu oleh tokoh-tokoh masyarakat," lanjutnya.
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mengapresiasi capaian zero kasus Covid-19. Eks vokalis Nidji ini secara kebetulan menyaksikan apel yang digelar Pemerintah Gunungkidul dalam rangka perayaan Nol Kasus Covid.
Ia mengaku baru kali pertama menjumpai wilayah dengan kasus nol kasus Covid-19 selama berkeliling di sejumlah wilayah belakangan ini. Dia mengaku telah berkeliling ke 100 kota di Indonesia dan baru kali ini menyaksikan daerah yang bebas Covid-19.
"Luar biasa untuk Gunungkidul. Ini saya temukan satu-satunya wilayah dengan kasus Covid nol selama beberapa kali saya keliling Indonesia," ungkap Giring usai audiensi dengan Bupati Gunungkidul.
Sebagai informasi bahwa berdasarkan catatan Dinas Kesehatan Gunungkidul saat ini tidak terdapat kasus positif Covid-19. Dari 17.998 kasus positif ada sebanyak 16.965 dinyatakan sembuh. Sedangkan 1.033 lainnya merupakan kasus Covid-19 meninggal dunia.
Baca Juga: Kunjungi Gunungkidul, Giring Lagi-lagi Soroti Soal Ketidakberesan Proyek Formula E
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Intip Kekayaan Fadli Zon, Rekan Kerja Giring Ganesha Diduga Kena Sindir Kamila Andini gegara FFI
-
Giring Ganesha Kena Semprot Usai Dikritik Kamila Andini Soal Wamen Telat Viral: Malu-maluin Aja!
-
Serem! Video Ulat Jati 'Kuasai' Jalanan Gunungkidul, Benarkah Musim Ulat Tiba?
-
Viral! Pemotor 'Bersenjata' di Gunungkidul Dikira Klitih, Ternyata Musuhnya Ulat Jati
-
Lekat dengan Sutrisna Wibawa, dari Kariernya di Dunia Pendidikan hingga Terjun ke Politik
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya