SuaraJogja.id - Tiga video ombak Bono dari tiga orang berbeda, yang belakangan diketahui diambil di lokasi dan waktu yang sama, tengah viral di media sosial. Saking viral-nya, video tersebut sampai masuk media Australia, tetapi untuk bencana alam lain, yang juga sedang ramai diperbincangkan, yakni tsunami Tonga.
Video ombak Bono itu dimasukkan dalam video berita yang diunggah kanal YouTube 9 News Australia, Minggu (16/1/2022). Terlihat dua pembawa acara berita tengah melaporkan kabar terkini tentang tsunami Tonga.
Mulanya ditayangkan rekaman detik-detik letusan gunung api bawah laut yang memicu tsunami di Tonga, yang diambil dari satelit Himawari-8 milik Jepang.
Kemudian, rekaman berikutnya yang turut ditayangkan dalam berita tsunami Tonga itu adalah ketika dua pria dan satu wanita tergulung ombak Bono.
Baca Juga: Kabar Baik, Belum ada Laporan Korban Massal akibat Tsunami di Tonga
Ketika video diputar, terdengar salah satu pembawa acara berita mengatakan, "Video yang menghebohkan ini menunjukkan dampak dari..."
Lalu rekannya memotong untuk memberi tahu bahwa narasumber dari Salt Lake City, AS yang memiliki suami di Tonga telah terhubung untuk diwawancarai.
Tak diketahui pasti maksud dari disertakannya video ombak Bono dalam berita tsunami Tonga tersebut--entah untuk ilustrasi atau tujuan lain--tetapi tampaknya mereka mengira video ombak Bono adalah dampak dari tsunami Tonga.
Adanya video tersebut di kanal YouTube media Australia pun tertangkap mata warganet Indonesia dan cukup ramai dikomentari di media sosial.
Di sisi lain, sebelumnya Kepala Pusat Gempa bumi dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Bambang Setiyo Prayitno telah mengatakan bahwa tsunami akibat erupsi gunung api bawah laut di Tonga, Pasifik pada Sabtu (15/1/2022) tidak sampai ke wilayah Indonesia.
Baca Juga: Australia Sebut Tak Ada Korban Massal Usai Tsunami Tonga, Pesawat Pengintai Bakal Dikirim
Tsunami Tonga tidak saja menyapu negara-negara kecil di Pasifik, tetapi juga sampai ke Amerika Serikat dan Jepang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Gunungkidul Sepi Mudik? Penurunan sampai 20 Persen, Ini Penyebabnya
-
Kecelakaan KA Bathara Kresna Picu Tindakan Tegas, 7 Perlintasan Liar di Daop 6 Ditutup
-
Arus Balik Pintu Masuk Tol Jogja-Solo Fungsional di Tamanmartani Landai, Penutupan Tunggu Waktu
-
AS Naikan Tarif Impor, Kadin DIY: Lobi Trump Sekarang atau Industri Indonesia Hancur
-
Petani Jogja Dijamin Untung, Bulog Siap Serap Semua Gabah, Bahkan Setelah Target Tercapai