SuaraJogja.id - PKL Malioboro akan direlokasi ke tempat yang baru mulai pekan depan. Menanggapi hal itu, seorang PKL di Malioboro Nur Haji Simbolon mengaku hanya bisa pasrah dengan apa yang telah diputuskan oleh pemerintah daerah. Ia optimistis rencana ini sudah dikaji secara matang.
"Kalau menurut pemerintah daerah rencana ini (relokasi PKL) yang terbaik, pasti sudah dipikirkan dengan matang. Siapa tahu nanti malah ramai," ujarnya saat berbincang dengan SuaraJogja.id, Selasa (18/1/2022).
Meski begitu, tetap ada kekhawatiran bila dipindah ke tempat yang baru, jumlah pembeli akan menurun.
"Ya pastinya khawatir kalau jumlah pembelinya turun ketika berdagang di tempat yang baru," papar perempuan yang sudah berjualan selama lima tahun itu.
Baca Juga: Tanggapi Janjinya Tak Gusur PKL Malioboro, Haryadi: Kita Lakukan Penataan Tidak Menggusur
Sejauh ini, katanya, dia belum mendapat sosialisasi mengenai relokasi para PKL Malioboro. Namun, rencana tersebut sudah ia dengar sejak 2019 silam.
"Saya belum dapat sosialisasi karena ada kan grup masing-masing PKL, mungkin sudah ada yang diajak sosialisasi. Sebenarnya sudah tahu rencana pemindahan PKL Malioboro sejak 2019," ujarnya.
Terkait dua lokasi yang sudah disiapkan yakni eks kantor Dinas Pariwisata (Dispar) DIY dan eks Bioskop Indra, Nur lebih memilih dipindah ke eks kantor Dispar DIY. Pasalnya, lokasinya dianggap strategis.
"Tempatnya yang di eks Dispas DIY strategis karena dekat dengan hotel-hotel dan stasiun kereta. Sehingga mudah didatangi pembeli," kata dia.
Untuk eks bioskop Indra dinilai tempatnya agak tertutup dan pembeli harus masuk ke dalam terlebih dahuku.
Baca Juga: Tagih Janji Walkot Tak Gusur PKL Malioboro, Pedagang Geruduk Kantor Pemkot dan DPRD Jogja
"Kalau lokasinya agak tertutup dan terlalu masuk ke dalam membuat pembeli mikir-mikir mau beli apa enggak," katanya.
Berita Terkait
-
Di Forum Parlemen, Puan Tegas Tolak Relokasi Warga Palestina: Gaza Itu Rumah Mereka
-
Presiden Prabowo Tegaskan Evakuasi 1.000 Warga Gaza Bukan Relokasi! Ini Misinya...
-
Transmigrasi Era Baru: Bukan Lagi Sekadar Pindah Pulau! Ini 5 Pilar yang Mengubah Segalanya
-
Israel Sebarkan Hoax? Mesir Tegas soal Rekonstruksi Gaza, Tolak Relokasi Warga Palestina ke Sinai
-
Beda dengan Rano Karno, Pramono Tak Mau Bicara Relokasi Warga Korban Banjir: Takut Dikira Ngarang
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan