SuaraJogja.id - Pekerja perempuan yang salah satunya berprofesi sebagai pengemudi ojek online (ojol) ternyata sangat rentan akan pelecehan seksual. Mereka tidak memilik jaminan keamanan saat bekerja menjadi pengemudi di jalanan.
Apalagi bila mereka bekerja ngalong hingga subuh untuk bisa mencapai target setiap harinya. Padahal ada lebih dari 50 perempuan di Kota Yogyakarta yang berprofesi sebagai ojol.
"Teman saya pernah dapat perlakuan tidak senonoh dari customer, dia diraba-raba saat di jalan," ujar Ari, salah seorang ojol perempuan dalam Curhat Jogja Ojol Perempuan (Joker) dan deklarasi Ojol Perempuan Melawan Kekerasan Seksual di Yogyakarta, Sabtu (29/01/2022).
Menurut Ari, temannya yang berinisial Adn sampai trauma tidak mau bekerja jadi ojol meski kasus tersebut sudah dilaporkan ke perusahaan. Akhirnya Adn berhenti jadi sopir dan mencari pekerjaan lain.
"Meski sudah terjadi sekitar dua tahun lalu, kami khawatir juga mendapatkan perlakuan yang sama," tandasnya.
Ojol perempuan lain, Rini mengaku kadang khawatir mengalami kekerasan jalanan. Apalagi saat ini kembali marak terjadi kejahatan jalanan di Yogyakarta.
Padahal ibu dua anak ini kerja dari pukul 10.00 hingga 02.00 dini hari. Bahkan bila belum mencapai target, dia kadang pulang subuh. Rini juga seringkali mengambil penumpang atau kirim barang hingga ke Klaten, Solo hingga ke Yogyakarta International Airport (YIA).
"Teman kami pernah diclurit waktu kerja, jadi kadang khawatir akan ada klitih di jalan," ujarnya.
Untuk mengantisipasi kejahatan jalanan yang menimpanya, perempuan yang sudah menjadi ojol sejak 2017 silam ini akhirnya selalu share live titik perjalanannya kepada teman-teman komunitas ojol saat bekerja pada malam hari. Dengan demikian bila terjadi sesuatu, teman-temannya bisa segera datang membantu.
Baca Juga: Pimpinan DPR Pastikan RUU TPKS Segera Disahkan: Kita Sudahi Kekerasan Seksual!
Bagi Rini, bekerja sebagai ojol perempuan kadang tidak mudah. Sebelum berangkat kerja, dia harus menyiapkan kebutuhan keluarga, begitu pula setiap pulang dari narik.
"Tapi karena kebutuhan hidup, ya bagaimana lagi. Suami saya pekerjaannya baru tidak menentu, akhirnya saya ikut bantu," jelasnya.
Sementara anggota Komisi B DRPD Kota Yogyakarta, Rini Hapsari mengungkapkan perlu adanya advokasi bagi pekerja-pekerja perempuan di Kota Yogyakarta. Sehingga mereka memiliki jaminan keamanan saat bekerja.
"Pemerintah kota jogja perlu meningkatkan keamanan agar para perempuan yang bekerja di lapangan seperti ojol yang jadi tulang punggung keluarga bisa bekerja tanpa merasa perlu khawatir akan keselamatannya," ungkapnya.
Politisi Partai Demokrat itu menghimbau para ojol perempuan untuk melaporkan kepada pihak-pihak terkait bila mengalami kejahatan seksual atau jalanan. Dengan demikian mereka akan mendapatkan pendampingan untuk memproses kasus yang dialami.
"Kita bisa bantu advokasi dengan orang-orang yng berkompeten di bidang hukum untuk melakukn pendampingan dan bantuan hukum," imbuhnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
'Milih Imam Kok Wedok?': Seksis dan Diskriminasi Warnai Pilkada 2024
-
Ulasan Buku Period Power, Meningkatkan Produktivitas Saat Datang Bulan
-
Santri di Bantaeng Diduga Disiksa Dan Dilecehkan Sebelum Ditemukan Tewas Tergantung
-
6 Tips Mengatasi Anxiety di Kantor untuk Pekerja Perempuan
-
Kompak Geruduk Istana, Ini Sederet Tuntutan Massa Pendemo Perempuan ke Prabowo
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Saling Lapor Jelang Coblosan di Pilkada Sleman, Dugaan Money Politic hingga Kampanye saat Masa Tenang
-
Nasib Mary Jane: Komnas Perempuan Desak Pemerintah Perhatikan Hak-Hak Perempuan Rentan
-
3,9 Juta Penumpang Nikmati KA Subsidi, Libur Nataru Diprediksi Melonjak
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan
-
Belum Mendapat Informasi Lanjutan Soal Kepulangan Mary Jane, Keluarga Khawatirkan Hal Ini