SuaraJogja.id - Ash Barty mengakhiri penantian 44 tahun Australia di Australian Open ketika petenis nomor satu dunia itu menahan perlawanan petenis Amerika Serikat Danielle Collins untuk meraih kemenangan 6-3 7-6(2), Sabtu, dan meraih Grand Slam ketiganya.
Dikutip dari Reuters, Barty menjadi orang Australia pertama yang memenangi turnamen tersebut sejak Chris O'Neil merebut gelar putri pada 1978.
O'Neil hadir di tribun penonton ikut bersorak sorai saat penonton di Rod Laver Arena yang bermandikan cahaya meluapkan kegembiraan ketika Barty mengonversi match point pertamanya dengan pukulan forehand.
Collins mengawali break point dalam pertandingan tersebut dengan beberapa pukulan yang kuat tetapi Barty dengan tenang menemukan celah untuk keluar dari masalah. Dia kemudian melakukan break point pada gim berikutnya ketika lawannya melakukan kesalahan ganda.
Beberapa kesalahan forehand yang tidak biasa dari Barty memungkinkan Collins, yang akan membuat debutnya di 10 besar ketika peringkat diperbarui pada hari Senin, untuk melakukan break pada awal set kedua dan petenis Amerika itu meneriakkan "Come On" untuk merayakan keberhasilannya saat memimpin 3-0.
Namun, ketika Collins tampaknya akan menyamakan kedudukan saat dia melakukan servis pada posisi 5-1, petenis Australia itu menunjukkan keberaniannya dan meningkatkan permainannya.
Barty mengembalikan keadaan, kemudian mendominasi tiebreak untuk menyelesaikan comeback yang mengesankan yang membuat negara asalnya bersukacita.
Berita Terkait
-
Sempat Gagal Main di Grand Slam Australia Open, Petenis Novak Djokovic Bakal Tampil di Dubai
-
Gagal di Australia Open 2022, Petenis Keturunan Indonesia Arianne Hartono Berusaha Tegar
-
Setelah Australia Open, Novak Djokovic Kini Terancam Tak Bisa Ikut French Open 2022
-
Scott Morrison Buka Pintu bagi Novak Djokovic Tampil di Australia Open Tahun Depan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Mengulik Festival Angkringan Yogyakarta 2025, Dorong Transformasi Digital Pasar dan UMKM Lokal
-
Ironi Distribusi Sapi: Peternak NTT Merugi, Konsumen Jawa Bayar Mahal, Kapal Ternak Jadi Kunci?
-
Rejeki Nomplok Akhir Pekan! 4 Link DANA Kaget Siap Diserbu, Berpeluang Cuan Rp259 Ribu
-
Petani Gunungkidul Sumringah, Pupuk Subsidi Lebih Murah, Pemkab Tetap Lakukan Pengawasan
-
Makan Bergizi Gratis Bikin Harga Bahan Pokok di Yogyakarta Meroket? Ini Kata Disperindag