SuaraJogja.id - Pada Senin (31/1/2022) besok, pengelola Jogja Bay Waterpark di Kabupaten Sleman akan menggelar pelayanan vaksinasi booster atau penguat untuk menekan penularan Covid-19 bagi pelaku usaha pariwisata dan masyarakat umum.
"Kegiatan yang akan diselenggarakan di The Harbour Theatre ini menyediakan jenis vaksin Pfizer sebanyak 1.000 dosis," kata Humas Jogja Bay Waterpark Medha Zeli Elsita di Sleman, Sabtu.
Penyediaan layanan vaksinasi penguat bagi pelaku usaha pariwisata tersebut, menurut dia, merupakan lanjutan dari rangkaian kegiatan pelayanan vaksinasi bagi pelaku pariwisata di Daerah Istimewa Yogyakarta yang tergabung dalam Asosiasi Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI).
Rencananya pada 31 Januari 2022 pelayanan vaksinasi penguat bagi pelaku wisata dan masyarakat umum dilaksanakan dari pukul 08.00 sampai 12.00 WIB.
Baca Juga: Vaksinasi Booster Triwulan I 2022 Gunakan Vaksin AstraZeneca
Warga yang hendak menggunakan fasilitas pelayanan vaksinasi penguat diminta membawa fotokopi kartu tanda penduduk dua lembar, menunjukkan sertifikat vaksinasi dosis pertama dan kedua, serta menunjukkan undangan dari Aplikasi PeduliLindungi.
Jogja Bay Waterpark menyelenggarakan pelayanan vaksinasi bekerja sama dengan Badan Otorita Borobudur, Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Sleman, GIPI, Asosiasi Rekreasi Keluarga Indonesia, dan Kamar Dagang dan Industri Indonesia.
"Kita sedang melangkah beriringan menghadapi bahaya varian virus baru tak kasat mata dalam pandemi COVID-19 ini. Semoga dengan adanya kegiatan vaksinasi ini kontak aktivitas masyarakat semakin terjaga," kata Medha.
Medha menjelaskan pula bahwa Jogja Bay Waterpark mengikuti perkembangan aturan pengelolaan wahana wisata yang ditetapkan oleh pemerintah.
"Kami terus mengikuti aturan dari pemerintah terkait pengelolaan wahana. Selain memberlakukan protokol kesehatan 5M, pembatasan pengunjung sebanyak 25-50 persen di dalam area wahana, pengunjung juga wajib menunjukkan akun Aplikasi PeduliLindungi sudah berwarna hijau atau telah melakukan vaksinasi tahap dua," katanya. [ANTARA]
Baca Juga: PAPDI Beri Imbauan tentang Pemberian Vaksinasi Booster Covid-19
Berita Terkait
-
Vaksinasi Booster untuk Anak 6-11 Tahun akan Dimulai Triwulan Kedua
-
Cara Dapat Vaksin Booster Kedua: Jenis Vaksin, Jadwal dan Syaratnya
-
Penerima Vaksinasi Dosis Ketiga di Indonesia Hari Ini Mencapai 63 Juta Orang
-
Satgas Covid-19: Lebih dari 61 Juta Jiwa Sudah Terima Vaksin Dosis Ketiga
-
Mulai 30 Agustus 2022 Tak Berlaku Lagi Tes PCR, Penumpang Kereta Jarak Jauh Wajib Booster
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
Terkini
-
Dari Sumur Bor hingga Distribusi Pupuk, Harda-Danang Siapkan Jurus Atasi Krisis Pertanian di Sleman
-
Jagung dan Kacang Ludes, Petani Bantul Kewalahan Hadapi Serangan Monyet
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini