SuaraJogja.id - Kasus aktif atau pasien dalam pemulihan di Kota Jogja menembus 4.181 pasien. Dari sebaran kasus baru per Kamis (24/2/2022), Kemantren Umbulharjo tercatat paling banyak yaitu, 101 pasien.
Mantri Pamong Praja Kemantren Umbulharjo, Rajwan Taufiq tak membantah kenaikan angka tersebut terjadi di lingkungan keluarga.
"Sejauh ini yang terjadi memang di lingkungan keluarga. Karena satu orang kena, orang dalam satu rumah itu ikut tertular," ungkap Rajwan ditemui saat penyerahan bantuan Baznas ke pelaku usaha di Kantor Kemantren Umbulharjo, Kota Jogja, Kamis (24/2/2022).
Rajwan tak bisa memastikan penyebab darimana warganya tertular. Namun begitu, luas wilayah Umbulharjo merupakan salah satu faktor dengan banyaknya masyarakat di wilayah setempat.
"Memang luas wilayahnya (Umbulharjo) kan besar. Itu juga kenapa kasusnya (Covid-19) bisa tinggi, tapi kalau skrining darimana mereka tertular Dinkes yang lebih tahu," ujar dia.
Ia menjelaskan, meski kasus Covid-19 banyak terjadi di wilayah Umbulharjo, para pasien tak memiliki gejala yang parah. Rajwan menegaskan belum ada laporan kasus warga yang meninggal karena virus ini.
"Harapannya jangan sampai seperti Juli-Juni 2021 lalu. Banyak (warga) yang meninggal karena varian Delta itu," kata dia.
Antisipasi dan juga pencegahan dilakukan selama kasus Covid-19 mengancam warga di Umbulharjo. Pertama, kata Rajwan adalah kegiatan yang berpotensi mengundang kerumunan dan menularkan virus.
"Kita hentikan dulu sesuai aturan PPKM level 3. Kalau untuk hajatan bisa dilakukan tapi pembatasan hanya 25 persen dari kapasitas yang ada. Kedua, Satgas RT dan RW juga sudah diaktifkan kembali dengan memantau kedatangan warga luar kota yang masuk ke lingkungan kemantren dalam kondisi sehat," kata dia.
Ketiga, kebutuhan konsumsi bagi pasien yang isolasi di rumah sudah disiapkan. Salah satunya bantuan antar warga telah dilakukan bersama perangkat wilayah.
Keempat, desinfeksi ke sejumlah tempat warga dan lokasi yang telah terjadi kasa Covid-19 juga dilakukan.
Lebih lanjut, selter isolasi kemantren, kata Rajwan belum diaktifkan seperti tahun lalu. Warga yang mengalami kondisi atau gejala yang parah akan diarahkan ke rumah sakit atau di selter terpadu.
"Belum kami aktifkan, sejauh ini mereka isolasi di rumah. Tapi kalau ada yang bergejala dan harus masuk ke selter, kita arahkan ke selter isolasi terpadu," kata dia.
Hingga Kamis ini kasus baru Covid-19 tercatat cukup tinggi, sebanyak 660 orang terkonfirmasi. Pada hari ini dilaporkan juga satu orang meninggal karena Covid-19. Sementara angka kesembuhan terhitung 367 orang.
Berita Terkait
-
Mantan Kepala Satpol PP Sumbar Meninggal Dunia, Dimakamkan dengan Prokes Covid-19
-
Kasus Covid-19 di Kaltim Bertambah 2.577 Orang, Sembuh 1.067 Pasien
-
Update: Positif Covid-19 di Cirebon Tambah 336 Kasus dan sembuh 279 Orang
-
Bupati Sidoarjo Terpapar Covid-19, Politisi PDIP Justru Geram Akibat Pernyataan Ini
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Hentikan Pemburu Rente, Guru Besar UGM Nilai Program MBG Lebih Aman Jika Dijalankan Kantin Sekolah
-
Satu Kampung Satu Bidan, Strategi Pemkot Yogyakarta Kawal Kesehatan Warga dari Lahir hingga Lansia
-
Malioboro Jadi Panggung Rakyat: Car Free Day 24 Jam Bakal Warnai Ulang Tahun ke-269 Kota Jogja
-
Lebih dari Sekadar Rekor Dunia, Yogyakarta Ubah Budaya Lewat Aksi 10 Ribu Penabung Sampah
-
Wisata Premium di Kotabaru Dimulai! Pasar Raya Padmanaba Jadi Langkah Awal Kebangkitan Kawasan