SuaraJogja.id - Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) kembali terjadi di wilayah Kabupaten Sleman tepatnya di Jalan Bantulan-Gamping, Tegal, Sidoarum, Godean. Nahas satu orang dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.
Peristiwa laka lantas tersebut dibenarkan oleh Kasatlantas Polres Sleman AKP Anang Tri Novian. Kejadian yang terjadi pada Sabtu (5/3/2022) sore kemarin itu melibatkan dua sepeda motor.
Diceritakan Anang, laka lantas itu bermula ketika ES (25) warga Madiun, Jawa Timur yang mengendarai sepeda motor bermerek Vixion dengan nomor polisi (nopol) AE 5838 CI melaju dari arah selatan menuju ke utara. Sesampainya di Jalan Bantulan-Gamping seketika muncul pengendara lain.
Saat itu, sepeda motor bermerek RX King dengan nopol AB 6546 GA, yang dikendarai oleh ASK (18) warga Tegal, Sidoarum, Godean melintas dengan kecepatan sedang.
Baca Juga: Petaka Tol Dupak Surabaya, Berawal Seorang Penumpang Berteriak Minta Dikubur di Makam Sunan Ampel
"Namun sepeda motor RX King terlalu ke kanan sehingga jarak dengan sepeda motor Vision terlalu dekat, tabrakan tidak terhindarkan. Kedua pengendara pun terjatuh," kata Anang, saat dikonfirmasi awak media, Minggu (6/3/2022).
Nahas akibat peristiwa itu, pengendara motor RX King dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian setelah diketahui mengalami luka berat pada bagian kepala serta pendarahan hidung dan telinga.
"Sedangkan untuk pengemudi Yamaha Vixion mengalami luka lecet dan harus mendapat perawatan di RS PKU Muhammadiyah Gamping," ungkapnya.
Dalam kesempatan kali ini, Anang mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dalam berkendara. Terlebih saat berkendara di jalan raya dengan harus mematuhi peraturan lalu lintas yang ada.
Hal itu perlu dilakukan untuk terus menekan jumlah laka lantas yang masih kerap terjadi. Sebab, tidak jarang kecelakaan lalu lintas akan terlebih dulu terjadi akibat dari adanya pelanggaran.
Baca Juga: Seluruh Korban Kecelakaan Bus dan Truk di Tol Dupak Surabaya dapat Santunan Jasa Raharja
Berita Terkait
-
Awas Rem Blong! 8 Langkah Mencegah Tragedi di Jalan
-
Tiga Kru tvOne yang Meninggal Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang Terima Manfaat BPJS Ketenagakerjaan
-
Meninggal karena Kecelakaan saat Naik Xmax, Ini Profil Mantan Pembalap Indonesia Hokky Krisdianto
-
Karier Hokky Krisdianto, Pembalap Legendaris Meninggal Dunia Kecelakaan
-
Harga Nyawa di Balik Denda Rp4 Triliun Harley-Davidson
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025