SuaraJogja.id - Invasi Rusia membuat nama Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dalam kurun beberapa waktu terakhir menjadi sorotan. Termasuk soal cuitannya mengenai Israel beberapa waktu lalu usai memenangkan pilpres Ukraina.
Seperti diketahui, Volodymyr Zelensky memenangkan Pilpres Ukraina pada tahun 2019 lalu, mengalahkan petahana Petro Poroshenko. Kemudian, pada 20 Mei 2019, Zelensky resmi dilantik menjadi Presiden Ukraina.
Ada satu bagian dari pidato Zelensky kala itu yang menarik dan kini kembali menjadi perhatian. Waktu itu, Zelensky berjanji untuk menjaga kedaulatan Ukraina.
Kemudian, dia mengatakan bahwa rakyat Ukraina harus mencontoh beberapa negara dalam sejumlah hal, termasuk mencontoh masyarakat Israel dalam mempertahankan tanah airnya.
Baca Juga: NATO Mulai 'Takut' Hadapi Konflik Ukraina, 40 Persen Kebutuhan Energi Eropa Berasal dari Rusia
"Kita harus menjadi orang Islandia dalam sepak bola, orang Israel dalam mempertahankan tanah kita, orang Jepang dalam teknologi," kata Volodymyr Zelensky kala itu, seperti dikutip dari Hops.id.
Pernyataan pria bernama lengkap Volodymyr Oleksandrovych Zelensky tersebut kini kembali disorot oleh sejumlah warganet. Bahkan, beberapa akun mengunggah potongan pernyataan Zelensky itu sambil membagikan respons mereka.
Sebelumnya, beberapa waktu lalu, cuitan lama Volodymyr Zelensky yang dianggap mendukung Israel juga sempat viral usai kembali diungkit oleh sejumlah warganet dunia di media sosial.
Dalam cuitannya yang dibuat pada 12 Mei 2021 lalu, Volodymyr mengatakan agar konflik antara pejuang Palestina dan tentara Israel kala itu segera dihentikan.
"Langit #Israel dipenuhi dengan rudal. Beberapa kota terbakar. Ada korban. Banyak yang terluka. Banyak tragedi kemanusiaan. Mustahil untuk melihat semua ini tanpa duka dan kesedihan. Eskalasi perlu segera dihentikan demi kehidupan masyarakat," cuitnya kala itu.
Salah satu balasan warganet pada waktu itu juga ada yang mendapat perhatian besar. Balasan tersebut mengatakan bahwa Zelensky akan mendapat pelajaran ketika jet Rusia menyerang kota-kota besar Ukraina nantinya.
Seperti kebetulan, balasan warganet itu pun kini kejadian; Rusia menyerang Ukraina.
"Sekali komedian tetap komedian. Anda akan mempelajarinya dengan cara yang sulit ketika jet-jet Rusia mulai menghancurkan Kiev, Kharkiv, dan Odessa," kata salah satu warganet membalas.
Dalam menghadapi operasi militer spesial Rusia, Ukraina berharap mendapat dukungan dari Israel. Bermodal darah Yahudi yang mengalir di tubuhnya, Zelensky berharap Tel Aviv memberikan dukungan kepada Kiev. Namun sejauh ini, Israel dilaporkan menolak permintaan Ukraina.
Duta Besar Ukraina untuk Israel Yevgen Korniychuk mengungkap ekspektasi Zelensky untuk bantuan dari Tel Aviv karena dia berdarah Yahudi.
"Sebagai duta besar negara dengan presiden Yahudi, saya dapat mengatakan Zelensky memiliki harapan yang lebih tinggi dari Israel daripada yang dapat diberikan Israel," ujar Korniychuk.
Korniychuk juga berspekulasi bahwa Perdana Menteri Israel, Naftali Bennett berada dalam situasi sulit untuk menyeimbangkan hubungan Israel dengan Ukraina dan Rusia karena Zelensky adalah orang Yahudi.
"Kepemimpinan kami percaya bahwa Israel adalah satu-satunya negara demokratis yang memiliki hubungan baik dengan kedua pemimpin itu (Zelensky dan Putin)," lanjut Korniychuk.
Kendati demikian, Israel sebenarnya sudah mengirim sekitar 100 ton bantuan kemanusiaan ke Ukraina. Kiev meminta Israel untuk mengirim tim paramedis, namun Tel Aviv menolaknya.
Berita Terkait
-
Peta Target Hizbullah Dibocorkan? Serangan Udara Israel di Beirut Makin Presisi
-
Iran Tegas Dukung Hizbullah, Kecam Kegagalan Israel soal Lebanon Selatan
-
Eilat Dibombardir! Perlawanan Islam Irak Targetkan Israel dengan Drone
-
Hamas Siap Gencatan Senjata, Desak Trump Tekan Israel!
-
Serangan Terbaru Sasar UNIFIL di Lebanon, Peluru Artileri Mendarat di Markas
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Akademisi UGM: Program Transmigrasi di Papua Masih Dibutuhkan
-
Satpol PP Kota Yogyakarta Terjunkan 100 Personel Amankan Kampanye Terbuka
-
DPD Golkar Gunungkidul Pecat Kader AMPI karena Dukung Paslon Selain Endah-Joko
-
Geger, Remaja Diduga Klitih Diamankan Warga di JJLS Gunungkidul
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony