SuaraJogja.id - Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi ikut menanggapi viralnya video seorang wisatawan perempuan yang nyaris ditabrak saat berswafoto di Tugu Yogyakarta. Pihaknya mengimbau kepada wisatawan mencari sudut pandang atau angle foto yang lebih aman.
Heroe menjelaskan bahwa berswafoto di tengah jalan raya tentu berbahaya meski Tugu Yogyakarta sudah menjadi tempat ikonik yang dipilih wisatawan.
"Jangan foto di tengah jalan raya, apalagi saat lampu APILL sudah menyala hijau. Jika memang ingin foto, carilah waktu yang memang saat sepi, mungkin tengah malam atau dini hari. Bisa juga menggunakan angle foto yang lebih aman," kata Heroe ditemui suarajogja.id, Kamis (10/3/2022).
Heroe menjelaskan bahwa banyak cara lain berfoto dengan latar belakang Tugu Yogyakarta yang tidak membahayakan diri. Di sisi lain jika harus berdekatan dengan objek Tugu Yogyakarta untuk menghasilkan foto yang lebih bagus, hal itu dilarang ketika berada di tengah jalan.
Baca Juga: Penampakan Boneka Squid Game di Tugu Jogja, Pengendara Auto Tertib Lalu Lintas
"Aturannya kan foto di jalan raya dilarang. Ya lebih baik cari lokasi yang memang aman untuk diri sendiri," kata dia.
Lebih lanjut, Pemkot juga sengaja menutup Tugu Yogyakarta dengan pagar agar masyarakat tidak berswafoto di sekitarnya.
"Itu kita tutup agar masyarakat tidak foto di situ sebenarnya. Karena salah satunya sering terjadi kasus seperti itu, tapi dulu. Berswafoto jangan dekat-dekat di situ (Tugu) pilih angle yang lain, mungkin dari pedestrian," kata Heroe.
Ia meminta agar wisatawan lebih berhati-hati ketika berswafoto di Tugu Yogyakarta. Lokasi ikonik lainnya, seperti Nol Kilometer, wisatawan juga diharapkan tidak sembrono ketika mengambil gambar.
Sementara Kepala Satpol PP Kota Yogyakarta, Agus Winarto telah mendatangi lokasi peristiwa. Meski tak menemukan wisatawan yang bersangkutan, pihaknya meminta wisatawan lebih waspada dengan keamanan diri.
Baca Juga: Enak'e Moro Coffee and Space, Serasa Nongkrong di Tugu Jogja
"Tapi kita ingatkan ke wisatawan yang saat itu berkumpul. Kita arahkan jangan seperti itu ketika berfoto, tentu berbahaya jika nantinya terjadi kecelakaan," katanya.
Menyusul viralnya video itu, Satpol PP tetap memberikan edukasi ke wisatawan, terutama saat berswafoto di tempat ikonik di Kota Jogja.
"Edukasi kita yang pertama mengingatkan mereka untuk meningkatkan prokes. Nah kedua ini yang penting, untuk tidak melakukan tindakan yang mengganggu lalu lintas, seperti berfoto ria," kata dia.
Berita Terkait
-
Send The Song.xyz Apakah Aman? Jangan FOMO Ikut Tren, Cek Dulu Keamanannya!
-
Viral Video Cabup Indramayu Marahi 'Wong Cilik', Susi Pudjiastuti Ikut Sedih
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Netizen Bandingkan Kasus Tom Lembong dan Fufufafa, Beda Perlakuan?
-
Viral Pengantin Akad Nikah Pakai Green Screen: Ngakak! Ijab Kabul di Bulan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
Terkini
-
Diduga Lakukan Politik Uang Jelang Pilkada, Singgih dan Istri Dilaporkan ke Bawaslu Kota Yogyakarta
-
Diminta Tak Tergesa-gesa, DPRD Kota Jogja Minta Wacana Buang Sampah Berbayar Dikaji Lagi
-
DLH Wacanakan Buang Sampah Berbayar di Kota Jogja, Caranya Bagaimana?
-
Perintis Kuliner Mangut Lele Mbah Marto Ijoyo Meninggal Dunia
-
Beberkan Urgensi Wacana Buang Sampah Berbayar, DLH Kota Jogja: Agar Masyarakat Bertanggungjawab