SuaraJogja.id - Seorang pemuda bernama Ragil Dwi Asmoro Putra (20) asal Dusun Sumur, Kelurahan Ngadisepi, Kecamatan Gemawang, Kabupaten Temanggung dilaporkan hilang usai meninggalkan sepeda motor Honda Vario AA 6408 EZ. Motor tersebut ditinggal di Jembatan Srandakan, Kalurahan Trimurti, Kapanewon Srandakan, Kabupaten Bantul pada Minggu (13/3/2022).
"Motornya ada di Jembatan Srandakan sejak Minggu kemarin sekira pukul 09.00-16.00 WIB," ungkap Kapolsek Srandakan Kompol Kuswanto dikonfirmasi SuaraJogja.id, Senin (14/3/2022).
Selanjutnya warga yang menemukan melapor ke Pos Polantas di Bundaran Srandakan lalu ditindaklanjuti ke Polsek Srandakan. Kemudian polisi datang ke Jembatan Srandakan dan masih ada identitas serta kunci motornya.
"Namun tidak ada saksi yang melihat orangnya kemana dan siapa yang membawa motor tersebut," katanya.
Baca Juga: Pelaku Wisata Tetap Beroperasi Selama PPKM level 4, Dispar Bantul Minta Tetap Laksanakan Prokes
Di lokasi kejadian polisi menemukan sebuah SIM atas nama korban, ATM Bank Permata, sebuah ponsel merek Redmi Note 8, dan sandal jepit. Keluarga korban, lanjutnya, sempat menghubungi ke ponsel milik korban.
"Kemarin orang tuanya menghubungi ponselnya dan sudah diberitahu kalau motor bersama identitas anaknya ditemukan di Jembatan Srandakan. Mereka sudah mendatangi lokasi kejadian," paparnya.
Meski belum ada kejelasan mengenai keberadaan korban, polisi tetap memantau dan melakukan pencarian di sekitar lokasi kejadian. Pencarian juga melibatkan personel Basarnas DIY dan tim SAR Pantai Glagah.
"Ya tetap dipantau tapi kan tidak tahu apa persoalannya. Kami sudah komunikasi dengan Basarnas DIY dan tim SAR Glagah siapa tahu orang itu kecemplung atau bunuh diri," terangnya.
"Sehingga siapa tahu seandainya ditemukan bisa dikoordinasikan dengan yang sedang melakukan pencarian. Kami belum pastikan dia hanyut atau bunuh diri," katanya.
Baca Juga: Suara Tembakan Pecah di Malioboro City, Pemuda Asal Bantul Diamankan Polisi
Ia mengatakan, menurut keterangan dari orang tua korban, anaknya dikenal tidak banyak bicara. Mengenai apakah ada masalah, ujarnya, ia belum mengetahui hal itu.
Berita Terkait
-
Viral! Wanita Kehilangan Sepeda di MRT, Esoknya Dapat Kejutan Tak Terduga dari Komunitas Sepeda
-
Geger! Sudah 40 Hari Menghilang, Jejak Terakhir Kiano Pamit Salat ke Masjid
-
Bocah Kiano Hilang Usai Salat Maghrib, Keluarga Sudah Lapor Polisi Tapi Belum Ditemukan
-
Hilang usai Diajak Beli Makan, Bocah di Pasar Rebo Ternyata Diculik Tetangga
-
Masih Soal Daging Rendang Willie Salim Hilang, Kini Ustaz Abdul Somad Sebut Kejadian Ini Konspirasi
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan