SuaraJogja.id - Di sela-sela kunjungan kerjanya ke Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada 13 Maret 2022, Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan sidak minyak goreng ke Pasar Sentul di Jalan Sultan Agung No.52, Kalurahan Gunungketur, Kemantren Pakualaman, Kota Jogja. Kedatangannya pun terbilang senyap.
"Karena tidak ada polisi dan iring-iringan, tiba-tiba Presiden Jokowi datang ke sini," kata Karsiatini (72) salah satu dari tiga pedagang yang kiosnya disambangi Jokowi, Rabu (16/3/2022).
Saat berbincang dengan SuaraJogja.id, kiosnya didatangi paling terakhir. Ada dua kios yang didatangi Presiden Jokowi terlebih dahulu.
"Yang pertama didatang itu kiosnya Bu Parini dan Bu Murtijo. Nah setelah itu baru menuju kios saya," ujarnya.
Di kios Karsiatini, Presiden Jokowi membeli minyak goreng sebanyak empat liter. Empat liter minyak goreng tersebut terdiri dari dua liter dalam kemasan botol serta dua liter lainnya adalah minyak goreng curah.
Sembari melayani minyak goreng yang dibeli Presiden Jokowi, Karsiatini juga mengeluhkan tentang kelangkaan minyak goreng. Presiden Jokowi pun menanggapi keluhannya.
"Kemarin saya bilang minyak e kok langka to pak dan dijawab Pak Presiden akan diusahakan (agar tidak langka)," terangnya.
Tapi walau sudah dikunjungi Presiden Jokowi, stok minyak goreng di Pasar Sentul hingga kini masih langka. Ia menyampaikan bahwa akan ada kiriman minyak goreng dalam waktu dekat ini tapi urung ada kabar lagi.
"Katanya akan dapat kiriman tapi belum saya terima sampai sekarang," paparnya.
Baca Juga: Parini Kaget Tiba-Tiba Didatangi Jokowi di Pasar Sentul, Langsung Mengeluh Minyak Goreng Langka
Sebagai pedagang ia berharap yang penting stok terjamin. Jika harga minyak goreng murah tetapi tidak ada stoknya dinilai sama saja.
"Percuma kalau harganya murah tapi barangnya tidak ada. Kasihan masyarakat tidak bisa menggoreng," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Operasi Pasar, Pemprov DKI Siapkan 40 Ribu Liter Minyak Goreng
-
Jelang Ramadan Minyak Goreng Kemasan di Kota Bogor Langka, Bima Arya Ungkap Penyebabnya
-
Punya Pabrik, Kebutuhan Minyak Goreng Warga Palembang Tak Terpenuhi
-
Atasi Kelangkaan, Pemprov DKI Sediakan Minyak Goreng Murah di Tiap Kelurahan Pekan Depan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Kritik Tajam MPBI DIY: Pemerintah Disebut Pakai Rumus Upah yang Bikin Buruh Gagal Hidup Layak
-
Pemkot Yogyakarta Targetkan 100 Rumah Tak Layak Huni Selesai Direnovasi Akhir Tahun 2025
-
Trah Sultan HB II Ultimatum Inggris! Ribuan Manuskrip Geger Sepehi 1812 Harus Dikembalikan
-
Terdesak Utang Pinjol, Pemuda di Sleman Nekat Gasak Laptop di Kos-Kosan
-
Faber Instrument: UMKM Kayu Jati Cianjur yang Sukses Tembus Pasar Global Berkat Dukungan BRI