SuaraJogja.id - Fabio Quartararo mengklaim pole position balapan Grand Prix Indonesia sekaligus mencetak rekor baru Sirkuit Pertamina Mandalika pada Sabtu.
Pebalap tim Monster Energy Yamaha itu mencatatkan waktu terbaik 1:31,067 demi mengungguli duet tim Pramac Racing Jorge Martin (+0,213) dan Johann Zarco (0,311) yang melengkapi posisi start baris terdepan.
Catatan Quartararo itu terpaut 0,007 detik dari lap terbaik sesi pramusim di Mandalika yang dibuat oleh Pol Espargaro bulan lalu.
Brad Binder (KTM), juara GP Qatar Enea Bastianini (Gresini) akan mengawali balapan seri kedua di kalender itu dari baris kedua dibarengi Francesco Bagnaia (Ducati), yang harus melewati Q1 terlebih dahulu.
Miguel Oliveira (KTM), Alex Rins (Suzuki) dan Jack Miller (Ducati) menghuni baris ketiga.
Aleix Espargaro gagal memperbaiki catatan waktunya karena terjatuh di dua menit terakhir. Sang pebalap Aprilia bakal start dari P10.
Sedangkan Franco Morbidelli menyudahi upayanya lebih dini menyusul kecelakaan hebat di tengah sesi. Sang pebalap Yamaha akan start dari P12 di belakang Fabio Di Giannantonio dari tim Gresini.
Setelah tak ada perbaikan catatan waktu di FP3 dengan kondisi trek separuh basah, secara mengejutkan dua juara dunia Marc Marquez dan Joan Mir juga tersingkir dari perebutan dua slot teratas Q1.
Marquez berjuang keras mencari grip di sesi Q1 ketika motornya kehilangan daya cengkeram ban saat melibas tikungan.
Baca Juga: Fabio Quartararo Akui Kondisi Aspal Sirkuit Mandalika Saat Ini Jauh Lebih Baik
Performa Marquez yang jeblok di sesi latihan juga disebabkan karena ia belum menemukan seting ban yang tepat.
Setelah beberapa kali slide, Marquez mengalami lowside dan terjatuh di Tikungan 13 ketika tersisa waktu lima menit sebelum bergegas kembali ke garasi untuk berganti motor dan kembali ke trek.
Di upaya terakhirnya, Marquez berupaya mendorong keras namun ia kembali terjatuh karena lowside lagi, kali ini di Tikungan 12, dan meluapkan amarahnya di atas gravel.
Marquez akan mencoba mencuri celah mengawali serangannya di Mandalika dari P15 di depan rekan satu timnya, Pol Espargaro.
Sedangkan Mir, yang juga terjatuh di lap terakhir, akan start dari P18.
Pebalap Gresini Racing Enea Bastianini sementara ini memegang kendali klasemen pebalap berkat kemenangan perdananya di MotoGP saat merebut podium teratas di Qatar.
Berita Terkait
-
3.548 Pelaku UMKM dan Pendukung MotoGP Mandalika Dilindungi BPJamsostek
-
Tim Aerobatik Jupiter TNI AU Bakal Beraksi di Puncak Gelaran MotoGP di Mandalika, Akan Tampilkan 15 Atraksi
-
Pastikan MotoGP Mandalika Berjalan Aman, 360 Lebih Marshall Disiapkan
-
Heboh! Acara Unfest 2022 Mendadak Dibatalkan Disbudpar Kota Semarang, Warganet: MotoGP Mandalika Anti PPKM Ya Pak?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sah! YIA Resmi Jadi Embarkasi Haji Mulai 2026: Apa Dampaknya Bagi Jemaah dan Ekonomi Lokal?
-
Niat ke SPBU Berujung Maut, Pemotor 18 Tahun Tewas Tertabrak Bus di Temon Kulon Progo
-
Garin Nugroho Singgung Peran Pemerintah: Film Laris, Ekosistemnya Timpang
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya