- Kecelakaan maut terjadi pada Selasa pagi, 13 Januari 2026, di Jalan Wates-Purworejo, melibatkan bus dan motor.
- Pengendara motor berinisial MAA (18) meninggal akibat cedera kepala berat saat perawatan di RSUD Wates.
- Motor berbelok ke kanan menuju SPBU, ditabrak bus yang diduga mengambil jalur terlalu ke kanan.
SuaraJogja.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Wates-Purworejo, Temon, Kabupaten Kulon Progo, Selasa (13/1/2026) pagi. Nahas seorang pemotor meninggal dunia akibat kejadian ini.
Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu Sarjoko menuturkan peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 06.44 WIB pagi tadi. Saat itu lalu lintas di jalur utama tersebut mulai ramai.
Kecelakaan melibatkan Bus Sumber Alam dengan nomor polisi AA 7245 OC dan sepeda motor Honda Supra bernomor polisi AB 5294 BL.
Sarjoko menjelaskan, kecelakaan bermula saat sepeda motor Honda Supra melaju dari arah barat ke timur. Setibanya di lokasi kejadian, korban berbelok ke kanan dengan maksud masuk ke area SPBU Kedundang.
"Semula sepeda motor berjalan dari arah barat ke timur, sampai di TKP berbelok ke kanan bermaksud masuk ke SPBU," kata Sarjoko saat dikonfirmasi, Selasa siang.
Pada saat bersamaan, dari arah yang sama di belakang korban melaju Bus Sumber Alam. Bus tersebut diduga mengambil jalur terlalu ke kanan hingga melewati marka jalan.
"Bus berjalan terlalu ke kanan melebihi marka jalan, karena jarak sudah dekat maka terjadi laka lantas," ucapnya.
Akibat kecelakaan tersebut, korban yang merupakan pengendara motor mengalami luka berat dan langsung dilarikan ke RSUD Wates. Namun nyawanya tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia saat menjalani perawatan.
"Pengendara sepeda motor mengalami CKB (cedera kepala berat) dan meninggal dunia saat perawatan di IGD RSUD Wates," ungkapnya.
Baca Juga: Senyum Lebar Pariwisata Sleman di Libur Nataru, Uang Rp362 Miliar Berputar dalam Dua Pekan
Adapun korban pengendara sepeda motor itu laki-laki berinisial MAA (18) tahun asal Kokap, Kulon Progo.
Sementara itu, pengemudi Bus Sumber Alam diketahui berinisial PAS (41), warga Kemiri, Purworejo. Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, sopir bus tidak mengalami luka akibat insiden tersebut.
"Pengemudi bus tidak mengalami luka," imbuhnya.
Pihak kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengamankan kendaraan yang terlibat kecelakaan untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut. Kasus kecelakaan maut ini masih dalam penanganan Satlantas Polres Kulon Progo.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Niat ke SPBU Berujung Maut, Pemotor 18 Tahun Tewas Tertabrak Bus di Temon Kulon Progo
-
Garin Nugroho Singgung Peran Pemerintah: Film Laris, Ekosistemnya Timpang
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya