SuaraJogja.id - Berbagai reaksi warganet bermunculan pascakehebohan Will Smith memberi Chris Rock bogem mentah di panggung Oscar 2022. Belum lama sejak kabar menggemparkan itu, kini sudah viral meme Will Smith dari netizen dalam negeri.
Kerap mengundang tokoh yang sedang ramai dibicarakan, nama Deddy Corbuzier dikaitkan dengan kejadian Will Smith memukul Chris Rock. Warganet pun membuat meme-nya.
Meme tersebut dibagikan akun @hndrapp_ di Twitter pada Senin (28/3/2022). Di foto yang ia bagikan, tampak Will Smith sedang duduk dengan wajah tersenyum.
Yang membuat foto itu kocak, latar belakang dan suasana tempat Will Smith duduk dibuat seakan dia sedang berbicara di podcast Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Ini Pidato Lengkap Will Smith saat Menerima Penghargaan Aktor Terbaik di Ajang Oscar 2022
Di belakang Will Smith terlihat dinding cokelat bergaya tumpukan kayu khas studio podcast Deddy Corbuzier. Tak hanya itu, tertempel pula papan #ClosetheDoor Corbuzier Podcast.
"Sampai diundang Deddy Corbuzier podcast," kicau pengunggah meme tersebut.
Tiga jam setelah dibagikan, meme Will Smith di podcast Deddy Corbuzier tersebut telah disukai lebih dari 3.000 pengguna Twitter.
"Tapi jangan sampai masuk penjara," gurau seorang warganet, mengingat belakangan viral sederet nama terlibat kasus di kepolisian setelah diundang Deddy Corbuzier di podcast-nya.
"Auto-trending," cuit netizen lainnya.
Baca Juga: 5 Momen Menarik dan Mengejutkan Oscar 2022, Ada Will Smith Tampar Chris Rock
Ada juga yang menambahkan, "Entar makin viral wkwk."
Berita Terkait
-
Agnez Monica Ungkap Alasan Putus Dengan Deddy Corbuzier : Kamu Pria Pertama yang Bikin Aku Aman
-
Sabrina Chairunnisa Lupakan Diet saat Lebaran, Deddy Corbuzier: Sundel Bolong!
-
Kalina Oktarani Tak Terima Azka CorbuzierDihina, Diduga karena Video Nyanyi Bareng TNI
-
Lagi Heboh Kasus Rendang Hilang di Palembang, Deddy Coebuzier Malah Jadi Korban Prank Willie Salim
-
Masak Besar Lagi di Semarang, Willie Salim Dicurigai Bobon Santoso Ledek Warga Palembang
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Masih Hilang
-
Cerita UMKM Asal Bantul Dapat Pesanan dari Amerika di Tengah Naiknya Tarif Impor Amerika
-
Diserbu 110 Ribu Penumpang Selama Libur Lebaran, Tiket 50 Perjalanan KA YIA Ludes
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo