SuaraJogja.id - Kapolda DIY Irjen Pol Asep Suhendar memastikan ketersediaan bahan pokok penting menjelang bulan Ramadhan 1443 H di wilayahnya masih aman. Selain itu dari segi harga juga tetap sesuai aturan yang ditetapkan oleh pemerintah.
"Jadi dari pantauan beberapa hari ini, ketersediaan dalam rangka menyambut bulan Ramadhan dan lebaran di Yogyakarta relatif cukup dan angkanya pun melebihi kebutuhan yang dibutuhkan oleh masyarakat pada masing-masing Kabupaten maupun kota," kata Asep seusai mengunjungi salah satu pasar modern di Jalan Kaliurang, Selasa (29/3/2022).
Selanjutnya, terkait dengan harga-harga bahan pokok sendiri, kata Asep juga tidak terjadi lonjakan secara signifikan. Sehingga masih tetap sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dalam beberapa waktu terakhir.
Ia merinci saat ini untuk minyak goreng premium berkisar dengan harga antara Rp23.000-25.000. Sedangkan untuk minyak goreng curah untuk 1 liter dengan harga Rp14.000 dan Rp15.500 untuk ukuran 1 kilogram.
Baca Juga: Mutasi Jabatan, Kapolda DIY Kali Pertama Lantik Polwan sebagai Kapolres Kulon Progo
"Jadi ini juga membuat kita tenang dan yakin bahwa dalam menyambut bulan Ramadhan dan Idul Fitri kita siap untuk melayani masyarakat berkaitan dengan ketersediaan bahan pokok dan barang-barang penting yang dibutuhkan oleh masyarakat," terangnya.
Mengenai ketersediaan minyak goreng, Asep memastikan jajarannya beserta sejumlah instansi terkait serta Satgas Pangan DIY telah melakukan berbagai upaya pemantauan. Mulai dari rapat koordinasi hingga pengawasan langsung di lapangan.
"Pengawsan setiap hari dilakukan, kita sudah melaksanakan kegiatan ini (pemantauan di pasar tradisional atau modern) tercatat 44 kali dan dari hasil pemantauan minyak goreng tersedia," ungkapnya.
Jika memang ada kekosongan terkait minyak goreng, pihaknya akan langsung berkomunikasi dengan pabrik yang berada di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Sehingga pasokan akan langsung dilakukan sehingga bisa segera tersedia kembali di pasar.
Senada, Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri Disperindag DIY Yanto Apriyanto mengatakan bahwa berdasarkan laporan yang diterima dari kabupaten dan kota ketersediaan kebutuhan pokok masih tercukupi.
Baca Juga: Kecam Teror Diskusi FH UGM, Komisi III DPR RI Minta Kapolda DIY Usut Tuntas
"Hasil kita rapat rakorda di DIY tanggal 21 Maret 2022 dilaporkan dari kabupaten kota bahwa untuk ketersediaan barang kebutuhan pokok dan barang penting di Jogja ini cukup aman dalam menjelang bulan puasa dan lebaran," ujar Yanto.
Disampaikan Yanto, terkait dengan harga pun secara keseluruhan masih relatif stabil. Walaupun memang tetap flukuatif namun tidak ada lonjakan uang signifikan.
"Untuk harga relatif keseluruhan saat ini stabil terutama beras ini kebutuhan pokok di Jogja stabil dan ke depan ini karena akan terjadi panen raya dan untuk yang lainnya telur, daging sapi, daging ayam, ketersediaan cukup dan harga fluktuasi tapi tidak mengalami kenaikan yang begitu luar biasa masih di harga acuan pemerintah," paparnya.
Kendati demikian Disperindag DIY tetap mengantisipasi lonjakan permintaan barang-barang pokok menjelang Ramadan dan Lebaran mendatang.
"Kita antisipasi untuk gula pasir, terigu karena kebutuhan akan meningkat menjelang puasa dan lebaran. Lalu telur ayam karena penggunaan bahan pokok ya seperti gula pasir itu juga sangat tinggi di masa-masa puasa dan lebaran ini," tandasnya.
Berita Terkait
-
Kapan Ramadhan 2025? Simak Perkiraan Tanggal dan Fakta Menariknya!
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
-
Bahaya Menyimpan Minyak Goreng Dekat Kompor, Berisiko Bagi Kesehatan!
-
3 Supersub Timnas Indonesia yang Bisa Jadi Pembeda Lawan Jepang, No.1 Pernah Permalukan Samurai Biru
-
Bayar Utang Puasa Sebelum Ramadhan 2025 Datang, Jangan Lalai!
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025
-
Tips Merawat Pakaian Berbahan Dasar Ramah Lingkungan
-
Momen Pilkada Sleman 2024, Harda Kiswaya Ingin Ikhlas Melayani, Tulus Mengabdi
-
Pemkab Bantul Petakan Kelurahan untuk Sediakan Ikan Segar Bahan Makan Bergizi