SuaraJogja.id - Foto masa kecil Cinta Laura yang diunggah sang ibu Herdiana Kiehl mencuri perhatian publik. Netizen berdebat soal kemiripan parasnya antara Justin Bieber atau Angelina Jolie.
Lewat akun Instagram pribadinya, baru-baru ini Herdina terlihat mengunggah foto cilik Cinta Laura yang menggemaskan.
“Coba tebak, ini Justin Bieber waktu kecil atau Cinta Kiehl? Kok galak banget ya!” tulisnya dalam keterangan caption seperti dikutip Hops.id.
Dalam foto yang diunggah, tampak sosok Cinta kecil yang memiliki rambut pendek dan mengenakan dress berwarna putih serta ungu pada motif bunga-bunga di pakaiannya.
Bentuk wajah, mata bulat, hingga ekspresi Cinta Laura dalam foto itu rupanya menjadi salah satu alasan kuat yang membuat dirinya terlihat mirip dengan Justin Bieber.
Tak hanya itu saja, Cinta kecil juga memberikan ekspresi serius dan terkesan galak ketika sedang di foto.
Unggahan ibunda dari artis cantik ini pun langsung menjadi sorotan warganet dan tidak sedikit dari mereka yang memberikan tebakannya terkait potret masa kecil Cinta Laura.
“Tomboy banget di sini Cinta Bieber tapi pakai dress,” kata akun @na*****.
“Cinta lucu imut kok mirip juga sama Justin Bieber,” imbuh @sa*****.
Baca Juga: 5 Curhat Pilu Warganet Kehabisan Tiket Konser Justin Bieber, Curiga Ada Orang Dalam
“Justin Kiehl. Mukanya kiyowo sekali Queen.. Dari kecil memang sudah menggemaskan ya,” sambung akun @rahmat_kiehl.
Tidak hanya disebut-sebut mirip dengan penyanyi top Justin Bieber, sejumlah warganet Indonesia juga menyebutkan kemiripan antara Cinta Laura dengan aktris papan atas Angelina Jolie.
“Cinta Jolie ini mah tan,” tulis fashion stylist muda yakni Alva Susilo dalam kolom komentar.
“Yang pasti ini anaknya Angelina Jolie,” tutur akun @wo*****.
“Tapi mirip juga sama Angelina Jolie tant,” kata netizen lainnya.
Aktris blasteran Indonesia-Jerman ini diketahui mengikuti jejak ibunya dan memilih untuk menjadi warga negara Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Niat ke SPBU Berujung Maut, Pemotor 18 Tahun Tewas Tertabrak Bus di Temon Kulon Progo
-
Garin Nugroho Singgung Peran Pemerintah: Film Laris, Ekosistemnya Timpang
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya