SuaraJogja.id - Sempat dibuat ketar-ketir para Sleman fans julukan suporter PSS Sleman akhirnya lega setelah skuat Elang Jawa kembali tetap bertahan di Liga 1 usai kalahkan Persija Jakarta.
Berlaga di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, PSS Sleman harus menjalani laga penentuan bersua Persija Jakarta di putaran akhir kompetisi.
Asa untuk mengamankan posisi dari jurang degradasi pun mulai terasa ketika Dave Mustaine mampu pecah telur saat laga kontra Persija Jakarta baru berjalan empat menit.
Meski mendapat serangan balasan dari skuat Macan Kemayoran, tapi hingga jeda turun minum keunggulan bagi PSS Sleman 1-0 masih bertahan.
Baca Juga: Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo Sembuh dari Covid-19, Hasil Tes Sementara Probable Omicron
Di babak kedua, skuat Elang Jawa kembali memperbesar keunggulan lewat Kim Jeffrey Kurniawan di menit ke-82 memanfaatkan lemparan ke dalam Aaron Evans.
Skor 2-0 untuk PSS Sleman bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Kemenangan atas Persija Jakarta itu membuat posisi PSS Sleman terdongkrak ke peringkat ke-13 sekaligus menjauhkannya dari zona degradasi.
Sebelum melakoni laga terakhir, beberapa Sleman fans bahkan sempat memanjatkan doa bersama agar klub kesayangannya diberikan jalan terbaik tetap bertahan di liga teratas tanah air.
Hal ini seperti video yang diunggah oleh Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo di akun Instagramnya.
Baca Juga: Kustini Sri Purnomo Dipastikan Positif COVID-19, Danang Gantikan Peran Bupati Sleman
Dalam unggahan terakhirnya di Instagramnya itu Kustini Sri Purnomo menyempatkan memberikan tanggapan saat salah seorang netizen mendoakan PSS Sleman tetap bertahan di Liga 1.
"Bismillah bu tetap bertahan di Liga 1 njih, Ale!! hadiah Ramadhan PSS stay liga 1," tulis netizen.
"ALE," jawab Kustini singkat.
Berita Terkait
-
2 Pemain Timnas Indonesia yang Tampil 'Gacor' usai Pulang ke Klub
-
Persija Tergusur Lagi, Jamu Persik di Luar Jakarta: 41,5 Km dari GBK
-
Mengenal Armando Obet, Pemain PSBS Biak yang Bisa Jadi Kartu AS STY di Piala AFF 2024
-
2 Fakta Menarik Klasemen BRI Liga 1 saat ini: Persebaya Rebut Posisi Teratas
-
Dua Sisi Egy Maulana Vikri: Tersisih di Timnas Indonesia, Meledak Bersama Dewa United
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Eks Karyawan jadi Mucikari Online, Jual PSK via MiChat usai Kena PHK
-
Potensi Bencana Ancam Pilkada di DIY, KPU Siapkan Mitigasi di TPS Rawan
-
Sendirian dan Sakit, Kakek di Gunungkidul Ditemukan Membusuk di Rumahnya
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus