SuaraJogja.id - Jumlah kasus harian COVID-19 di China mencatat rekor baru setelah menembus angka lima digit, sementara subvarian Omicron BA.1.1 ditemukan di Suzhou, wilayah tetangga Shanghai yang kini memasuki fase lockdown kedua.
Sebanyak 13.146 kasus positif ditemukan pada Minggu, angka tertinggi dalam penambahan kasus baru sejak virus corona pertama kali ditemukan di Wuhan, Provinsi Hubei, pada akhir 2019.
Provinsi Jilin dianggap telah berhasil mengatasi lonjakan kasus baru, namun bukan berarti penyebaran wabah berakhir karena subvarian BA.1.1, mutasi varian Omicron, ditemukan di Kota Suzhou, Provinsi Jiangsu, yang berbatasan dengan Shanghai.
Dalam beberapa hari terakhir Shanghai mengalami serangan terparah COVID-19. Pada Minggu saja, kota terkaya di China itu mencatat 438 kasus positif dan 7.788 kasus tanpa gejala.
Shanghai memasuki fase lockdown kedua setelah otoritas setempat menggelar tes PCR secara massal terhadap 16 juta warga yang tinggal di Puxi, wilayah tepi barat Sungai Huangpu, pada Jumat (1/4).
Pusat keramaian dan perbelanjaan terbesar di Shanghai, The Bund dan Nanjing Lu, yang biasanya sangat sibuk, kini seperti kota mati.
Wakil Perdana Menteri China Sun Chunlan melakukan kunjungan ke kota yang menjadi salah satu pusat finansial dunia itu.
Kebijakan nol COVID-19 secara dinamis harus dijalankan dengan tindakan tegas dan cepat, namun kami sadar ini menjadi tantangan terbesar bagi 25 juta jiwa penduduk kota ini agar tetap bisa beraktivitas normal dengan tetap memerangi wabah varian Omicron, kata Sun seperti dikutip media setempat.
Baca Juga: Ngeri! Ogah Diatur Saat Antre Tes PCR, Warga China Mengamuk Hingga Tikam Petugas Covid-19
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
KA Bangunkarta Tabrak Mobil & Motor di Prambanan: 3 Tewas, Penjaga Palang Pintu Dinonaktifkan
-
Wasiat Terakhir PB XIII: Adik Raja Ungkap Pesan Penting Suksesi Keraton
-
Pembunuh Wanita di Gamping Ditangkap, Ditemukan di Kuburan usai Minum Racun Serangga
-
Dari Lurik Hitam hingga Tangga Imogiri: Kisah Para Penandu yang Jaga Tradisi Pemakaman Raja
-
Ramai Klaim Penerus Tahta, Adik Paku Buwono XIII Ungkap Syarat jadi Raja Keraton Surakarta