SuaraJogja.id - Sprinter Lalu Muhammad Zohri mengalami cedera hamstring saat turun di Kejuaraan Dunia Atletik Indoor di Stark Arena, Belgrade, Serbia pada 18-20 Maret lalu. Pelatih kepala timnas atletik Indonesia Agustinus Ngamel pun mengatakan, saat ini Zohri tengah dalam masa rehabilitasi.
Agustinus mengungkapkan di bawah penanganan tim dokter Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI), Zohri mengalami perkembangan cukup baik.
"Untuk sementara, Zohri masih melakukan rehabilitasi. Nanti setelah tim dokter memberikan lampu hijau, baru kembali ke trek," ujar Agustinus kepada ANTARA, Selasa malam.
Agustinus mengungkapkan insiden cedera Zohri terjadi karena belum terbiasa dengan trek di Kejuaraan Atletik Indoor. "Zohri ketika itu turun untuk kali pertama di Kejuaraan Indoor. Udara di sana sangat dingin, bahkan minus. Lintasan setelah finis itu ada tanjakkan sedikit. Di situ Zohri agak kaget," kata Agustinus menuturkan.
Ketika turun di Kejuaraan Dunia Atletik Indoor, sprinter 21 tahun itu terpaksa mundur dari semifinal nomor 60meter putra. Padahal Zohri tampil apik setelah finis di posisi ketiga dalam Heat 3 dan berada di urutan kesembilan dari keseluruhan heat dengan mencatatkan waktu 6,58 detik.
Pada semifinal, Zohri seharusnya bersaing dengan sprinter-sprinter dunia, seperti Marvin Bracy dan Christian Coleman dari AS, serta peraih emas Olimpiade Tokyo asal Italia Lamont Marcell Jacobs.
Sayangnya, Zohri tidak bisa melanjutkan pertandingan di semifinal demi menjaga agar cedera tidak makin parah. Meski masih dalam tahap rehabilitasi, Agustinus memastikan Zohri akan tetap tampil pada gelaran SEA Games Hanoi, Vietnam yang berlangsung pada 12-23 Mei.
Untuk itu, tim pelatih tidak menurunkan Zohri dalam ajang Singapore Open di Singapura pada 14-17 April. "Dia akan fokus pemulihan. Di Singapura kami akan melakukan uji coba untuk nomor estafet 4x100meter tanpa Zohri," ujar Agustinus.
Seperti diberitakan ANTARA sebelumnya, PB PASI bakal mengirim 12 dari 23 nama atlet yang dipersiapkan menuju SEA Games Hanoi untuk uji coba di Singapura.
Baca Juga: Timnas Atletik Uji Coba ke Singapura untuk SEA Games Hanoi
Ini merupakan satu-satunya kesempatan bagi skuad atletik Indonesia uji coba di luar negeri sebelum tampil di Vietnam. Agustinus berharap semua atlet yang turun dapat memanfaatkan dengan maksimal kejuaraan di Singapura.
Adapun Zohri menjadi salah satu atlet yang diharapkan mampu menyumbangkan emas untuk Indonesia pada SEA Games Hanoi. Dia diperkirakan akan turun pada nomor 100meter putra, 200meter, dan estafet 4x100meter. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Timnas Atletik Uji Coba ke Singapura untuk SEA Games Hanoi
-
Tampil Cedera saat Grammy Awards 2022, Jin BTS Buktikan Ia Idol yang Profesional
-
Tampil di Grammy Awards 2022 saat Cedera Lengan, Jin BTS Tuai Pujian ARMY
-
Kalina Oktarani Bangga Azka Corbuzier Berhasil Kalahkan Vicky Prasetyo Hingga Cedera
-
Isu Marc Marquez Pensiun dari MotoGP, Begini Tanggapan Fabio Quartararo
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja