SuaraJogja.id - Warga di sekitar tepi muara Sungai Progo yang tepatnya tidak jauh dari Pantai Trisik, Kulon Progo dikejutkan penemuan sesosok mayat pada Jumat (8/4/2022) pagi. Hingga saat ini belum diketahui secara pasti identitas dari mayat tersebut.
Informasi penemuan mayat di tepi muara Sungai Progo itu dibenarkan oleh Koordinator Satlinmas Wilayah V Kulon Progo Aris Widyatmoko. Ia menyebut bahwa mayat tersebut pertama diketahui oleh seorang warga pada pukul 08.30 WIB pagi tadi.
"Benar, ada penemuan mayat di lokasi muara Sungai Progo di Pantai Trisik," kata Aris saat dikonfirmasi awak media, Jumat (8/4/2022).
Aris menjelaskan bahwa penemuan mayat itu pertama kali diketahui oleh seorang warga bernama Mujiyem warga Kapanewon Galur, Kulon Progo. Saat itu perempuan 62 tahun tahun tersebut tengah mencari rongsok di sekitar lokasi.
Pada saat mencari rongsok itu, ia mendapati ada sesosok mayat yang masih berada di perairan. Karena curiga Mujiyem langsung melapor ke petugas tim SAR setempat.
"Saat bu Mujiyem sedang mencari rongsok di tepi muara Sungai Progo, lalu yang bersangkutan melihat ada mayat manusia masih berada di air. Sehingga langsung melapor ke salah satu anggota tim SAR Pantai Trisik," terangnya.
Tim SAR setempat yang mendapatkan informasi tersebut lantas bergegas menuju lokasi. Untuk selanjutnya melakukan evaluasi terhadap mayat tersebut.
Disampaikan Aris, hingga saat ini identitas korban masih belum diketahui. Namun berdasarkan pengamatan saat ditemukan korban mengenakan celana berwarna hitam.
Dengan ditambah pula anggota tubuh yang sudah hilang. Sehingga cukup sulit untuk dikenali atau diidentifikasi.
"Dapat laporan itu anggota kami langsung menuju TKP dan menginformasikan ke pihak terkait untuk proses evakuasi. Mayat sudah langsung dimasukkan ke kantong jenazah sembari menunggu PMI untuk ikut mengevakuasi," tandasnya.
Berita Terkait
-
Dikira Bangkai Kucing, Warga Sukajaya Digegerkan Penemuan Mayat di Dalam Gubuk
-
Jelang Buka Puasa Kemarin Warga Ponorogo Digegerkan Penemuan Mayat Bayi Tangannya Putus
-
Penemuan Mayat Wanita Muda Nyaris Tanpa Busana Dalam Septic Tank di Bengkalis
-
POPULER: Umuh Muchtar Soal Persib Kena Isu Sepak Bola Gajah, Geger Penemuan Mayat Berbaju Putih Dalam Posisi seperti Suj
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta