SuaraJogja.id - Wacana perpanjangan masa jabatan presiden 3 periode hingga penundaan pemilu yang makin santer memicu gelombang protes dari berbagai pihak. Selain demo mahasiswa yang tergabung dalam BEM SI, kritik juga disampaikan aktivis sekaligus Ketua Majelis Syura Partai Ummat Amien Rais.
Seperti diketahui, dalam kurun waktu belakangan sebuah wacana mengenai perpanjangan masa jabatan presiden 3 periode mengemuka ke publik.
Di tengah langkanya minyak goreng hingga naiknya harga sejumlah kebutuhan pokok masyarakat, isu tersebut terus berhembus termasuk adanya rumor penundaan pemilu.
Merespon oknum-oknum yang menghembuskan isu perpanjangan masa jabatan presiden 3 periode tersebut, politisi senior Amien Rais turut memberikan kritiknya.
Baca Juga: Aksi 11 April Mahasiswa di Batam Serukan Penolakan Jokowi Tiga Periode
Ketua Majelis Syura Partai Ummat tersebut bahwa sandiwara politik yang dipertontonkan Presiden Jokowi dan Luhut Binsar Pandjaitan makin lama makin ugal-ugalan.
"Saya melihat sandiwara politik yang dipertontonkan duet Jokowi dan Luhut itu makin lama makin menggila, makin ugal-ugalan," ucapnya, seperti dikutip dari akun Instagramnya, Senin (11/4/2022).
Ia menyebut bahwa Jokowi ini selain tidak kompeten juga tidak tahu kapan dia harus mundur.
"UUD 1945 itu sudah jelas sekali presiden kita itu hanya bisa dipilih 2 kali saja. Tapi sekarang mau dipaksakan supaya ada sidang MPR khusus untuk membuat PPHN saya kira arahnya akan mengubah secara sangat ugal-ugalan bahkan lebih dari itu, sangat jahat akan memberikan periode lagi ini luar biasa," terangnya.
Berita Terkait
-
Blak-blakan Dukung RK di Pilkada Jakarta, Jokowi Sebut Momen Pilpres 2024 Bisa Terulang
-
Jokowi Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta: Rekam Jejak Kuncinya!
-
Di Depan RK, Jokowi Sebut Berbagai Persoalan Jakarta Sudah Mulai Teratasi
-
Ikut Kampanye Ahmad Luthfi, Cara Salim Raffi Ahmad ke Jokowi Jadi Sorotan: Sebegitunya Nyembah..
-
Jokowi Bertemu Ridwan Kamil di Kemayoran Disambut Artis hingga Influencer, Siap Jadi Jurkam?
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
TPST Piyungan Overload, Menteri LHK Desak DIY Olah Sampah Sisa Makanan Jadi Cuan
-
Waspada Penjual Minyak Goreng Keliling, Pedagang di Bantul Rugi Jutaan Rupiah
-
Ternyata Ini Alasan Kenapa Ketika Hujan Tiba Muncul Perasaan Sedih hingga Galau
-
DLH: Selain Atasi Sampah, Keberadaan TPST di Bantul Mampu Serap Tenaga Kerja hingga Ratusan Orang
-
Kecewa Masih Lihat Tumpukan Sampah di Depo Mandala Krida, Menteri Lingkungan Hidup Bakal Panggil Pemkot Jogja