SuaraJogja.id - Merayakan semarak Ramadhan, unit bisnis dari PT Garuda Mitra Sejati, yaitu Sleman City Hall, Jogja City Mall, The Rich Jogja Hotel, dan Top Malioboro Hotel, mengadakan Media Gathering pada Senin (11/4/2022) kemarin. Acara tersebut bertempat di Lavender Lounge The Rich Jogja Hotel.
Media Gathering merupakan agenda tahunan PT Garuda Mitra Sejati yang diadakan dalam rangka membangun dan menjaga relasi baik sekaligus sebagai bentuk apresiasi kepada rekan-rekan media yang selalu mendukung perusahaan, baik media cetak, online, TV, radio, maupun buzzer di wilayah Yogyakarta.
Acara dibuka dengan tausiah dari DRA. Asmuni Muhammad Thohir, perwakilan Baznas Yogyakarta. Acara kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama dengan menu-menu spesial dari The Rich Jogja Hotel.
Setiap unik PT Garuda Mitra Sejati juga berkesempatan melakukan promosi program belanja hingga berbagai event spesial bulan Ramadhan.
Program spesial yang diadakan The Rich Jogja Hotel, yaitu promo NGABUBURICH paket all you can eat seharga Rp99 ribu/pax. Selain itu, ada penawaran menarik bayar 10 orang bonus free untuk 1 orang dan gratis bagi yang berulang tahun. Ada pula diskon 10% dengan syarat mengunggah foto di akun Instagram menggunakan tagar #ngabuburich dan #therichjogjahotel dengan minimal 150 likes atau 150 views.
Jogja City Mall juga menyiapkan berbagai promo belanja dan event menarik. NGABUBUREAT festival kuliner spesial Ramadhan hadir di area drop off. Event ini berlangsung pukul 15.00-21.00 WIB pada 9-24 April 2022. Ada juga pesta diskon JCM RAMADHAN SALE yang akan menghadirkan discount up to 80% oada 23 April mendatang. Promo spesial Shopping Surprise dan spender reward juga turut memeriahkan JCM RAMADHAN SALE.
Promo belanja menarik lainnya dari Jogja City Mall yaitu KARTINI FASHION HUNTER. Ini adalah promo spesial Hari Kartini. Bagi pengunjung yang menggunakan kebaya pada 13-20 April 2022, akan dipilih secara acak untuk mendapatkan special gift berupa voucher belanja tenant senilai ratusan ribu rupiah.
Sleman City Hall tentu juga punya program spesial di bulan Ramadhan, antara lain RAMADHAN FESTIVE yang berkolaborasi dengan PCNU Sleman, pameran barang-barang peninggalan Nabi dan sahabat serta diramaikan berbagai aktivitas menarik seperti lomba hadrah, Islamic Edu Expo, dan Bazzar Ramadhan. Pameran berlangsung mulai 10 April hingga 10 Mei 2022.
Sleman City Hall juga menyelenggarakan salat Tarawih berjamaah di area Minihall Lantai 1 pada 8-29 April 2022. Pengunjung pun bisa membayarkan zakat lewat program Bayar Zakat di Mall yang bekerja sama dengan Baznas pada 13-30 April 2022 di area LGM.
Baca Juga: Resep Martabak Telur Mini, Cocok untuk Menu Berbuka Puasa, Bisa Jadi Cemilan dan Lauk
Sementara itu, Top Malioboro Hotel menghadirkan paket buka puasa BUS TOYA (Buka Seru Top Malioboro Yogyakarta), menyajikan berbagai menu pilihan dari chef yang dibanderol seharga Rp55 ribu/pax. Ada penawaran spesial berupa bayar 10 oarng bonus free 1 orang. Jika reservasi sekitar 40-50 orang, akan mendapatkan fasilitas ruangan khusus.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Hentikan Pemburu Rente, Guru Besar UGM Nilai Program MBG Lebih Aman Jika Dijalankan Kantin Sekolah
-
Satu Kampung Satu Bidan, Strategi Pemkot Yogyakarta Kawal Kesehatan Warga dari Lahir hingga Lansia
-
Malioboro Jadi Panggung Rakyat: Car Free Day 24 Jam Bakal Warnai Ulang Tahun ke-269 Kota Jogja
-
Lebih dari Sekadar Rekor Dunia, Yogyakarta Ubah Budaya Lewat Aksi 10 Ribu Penabung Sampah
-
Wisata Premium di Kotabaru Dimulai! Pasar Raya Padmanaba Jadi Langkah Awal Kebangkitan Kawasan