SuaraJogja.id - Seorang pria pemilik akun facebook yang diduga merupakan dosen di Universitas Gadjah Mada (UGM) berinisial KW tengah menjadi sorotan publik. Hal itu terkait dengan sejumlah unggahan di media sosial Facebook berisi ujaran kebencian terhadap Ade Armando.
Menanggapi hal tersebut, Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM), Panut Mulyono memastikan kampus akan segera memproses orang yang bersangkutan sesuai dengan aturan kode etik yang berlaku.
"Prinsipnya kami jalan, memproses sesuai dengan sudah ada aturannya komplit di UGM ada kode etik dosen, ada dewan kehormatan universitas itu ya. Itu akan bekerja," kata Panut saat dihubungi awak media, Minggu (17/4/2022).
Lebih lanjut, Panut menuturkan segala perilaku dosen di UGM sudah seharusnya dijalankan sesuai dengan aturan yang ada di kode etik dosen. Termasuk dengan menyampaikan pendapatan di ruang publik.
"Di kode etik dosen sudah tertulis sangat lengkap, ya jelas hal-hal yang menyampaikan pendapat di publik kemudian bersikap, bertindak dan seterusnya itu ada aturannya," ujarnya.
"Kalau ada pelanggaran ya tentu di situ di kode etik dosen, ada dewan kehormatan universitas yang itu memproses untuk kalau ada pelanggaran kode etik," sambungnya.
Ia mengimbau dosen-dosen di UGM untuk tetap menyampaikan pendapat atau menanggapi sebuah peristiwa dengan bijak. Sebab dosen sebagai pendidik seharusnya taat kepada norma-norma yang ada baik dari kesusilaan, agama dan sebagainya.
"Jadi kita sudah harus tahu ya, artinya tidak boleh berbicara yang menyinggung perasaan orang yang menimbulkan banyak tafsir kemudian, hal-hal yang buruk itu jelas dihindari," tuturnya.
Sebagai pendidik mahasiswa, kata Panut, dosen seharusnya bisa menjadi contoh dalam bersikap baik. Tidak hanya sebatas menyampaikan atau memberikan ilmu pengetahuan saja.
Baca Juga: Pihak Rumah Sakit Belum Izinkan Ade Armando Pulang, Keluarga: Masih Intensif Dipantau Dokter
Sehingga karakter baik dari dosen itu dapat dicontoh oleh para mahasiswa penerus bangsa. Bukan justru memberikan contoh sikap yang buruk dalam menanggapi sesuatu.
"Kalau kita sendiri sebagai dosen tidak melakukan tidak seperti itu ya lalu bagaimana nanti anak-anak kita. Dosen itu harus menjadi panutan, hal yang dicontoh to oleh mahasiswa-mahasiswa," pungkasnya.
Sebelumnya dikonfirmasi terpisah, Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol UGM Dina W Kariodimedjo mengaku bahwa pihak kampus sudah memberi atensi pada persoalan ini.
"Sudah termonitor," ujarnya melalui pesan singkat.
Ia menyebutkan bahwa yang bersangkutan akan dipanggil oleh pihak rektorat dalam waktu dekat ini.
"Besok Senin (18/4/2022) akan dipanggil Rektor dan selanjutnya akan diserahkan ke DKU," ujar dia.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Lebih dari Sekadar Rekor Dunia, Yogyakarta Ubah Budaya Lewat Aksi 10 Ribu Penabung Sampah
-
Wisata Premium di Kotabaru Dimulai! Pasar Raya Padmanaba Jadi Langkah Awal Kebangkitan Kawasan
-
Gunung Merapi Muntahkan Dua Kali Awan Panas dan Ratusan Lava Sepekan Terakhir
-
Geger SPBU Gito Gati Dicurigai Jual Pertamax Tercampur Solar, Pertamina Angkat Bicara
-
'Jangan Main-main dengan Hukum!' Sultan HB X Geram Korupsi Seret Dua Mantan Pejabat di Sleman