SuaraJogja.id - Viral sebuah video singkat di Twitter yang memperlihatkan aksi seorang polisi yang membantu seekor kucing yang akan menyeberangi jalan.
Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @majeliskucing pada Kamis (21/04/2022) pada pukul 12.04 WIB.
Saat ini, video tersebut telah ditonton sebanyak 640 juta kali, diretweet sebanyak 15,3 ribu kali, dan telah disukai oleh 58 ribu pengguna Twitter.
Dalam video unggahan akun @majeliskucing tersebut, tampak seekor kucing kampung bercorak hitam yang berdiri di pinggir sebuah perempatan jalan.
Pada awal video terdengar bunyi kucing tersebut yang sedang mengeong, seperti mengode si bapak polisi yang sedang berjaga mengatur jalan.
Terlihat polisi tersebut langsung membantu si kucing untuk menyeberangi jalan raya tersebut. Berjalan dengan santai, kucing tersebut akhirnya berhasil menyeberang dengan selamat.
Tampak pula beberapa kendaraan roda dua dan roda empat seperti bus, mobil pribadi, dan angkutan umum yang melewati jalan raya ketika sang kucing hendak menyebrangi jalan tersebut.
Melihat aksi tak biasa yang dilakukan oleh polisi tersebut, banyak warganet yang memuji aksi dari sang polisi.
"Keren banget," tulis warganet.
Baca Juga: Belikan Makanan Sahur Pakai Uang THR Lebaran untuk Para Tahanan, Polisi ini Banjir Pujian
"Baik banget," tulis yang lainnya.
"Maacih yah pak pulici," kata warganet lain.
"Ada yang tersirat, kucingnya patuh, itu artinya Pak Polnya penyayang kucing, kucing pasti tahu itu. Coba aja makan di pinggir jalan, yang didatangi yang penyayang kucing," ujar yang lain.
"Bagus sih Pak, tapi kenapa gak digendong aja biar cepet," ungkap yang lain.
"Sweet-nya pakpol ini," tambah warganet lain.
"Anjir, kalau lu orang si pakpol udah kepalang kesel kali ye. "Orang dibantu diseberangin bukannya jalannya cepet, malah klunak klunuk." Untung lu makhluk kecil imut nan menggemaskan, walau kadang ada yang ngereog," tambah yang lain. [Kontributor SuaraJogja.id/Dita Alvinasari]
Berita Terkait
-
Polisi Pastikan Cristiano Ronaldo ke Indonesia Hoaks: Semua Kena Prank!
-
Ringkus Fariz RM di Bandung, Polisi Sita Barbuk Sabu dan Ganja
-
Tertangkap Lagi Kasus Narkoba, Fariz RM Gak Kapok Berkali-kali Masuk Bui!
-
Merekrut Santri Jadi Polisi, Mampukah Poles Citra Institusi Polri?
-
Polisi Bongkar Kecurangan Takaran di SPBU Sukabumi, Kerugian Konsumen Capai Rp1,4 M per Tahun
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Upaya Tekan Kasus Kemiskinan, Kulon Progo Luncurkan BPNT APBD 2025
-
Prabowo Bentuk Danantara, Tokoh Kritik Jokowi Jadi Dewas: 'Tuntut Diadili, Kok Jadi Pengawas?'
-
Cegah Antraks Masuk Bantul, Pasar Hewan dan Kandang Ternak Diawasi Ketat
-
Sita Kursi dan Meja, Satpol PP Tertibkan PKL Bandel di Kotabaru Yogyakarta
-
Tak Perlu Panik Buying jelang Ramadan, Harga Pangan di Kulon Progo Terkendali