SuaraJogja.id - Kabar baik menghampiri para pecinta sepak bola tanah air, pasalnya salah satu pemain muda timnas Indonesia, Ramai Rumakiek dikabarkan sembuh dari cederanya.
Ramai Rumakiek sendiri sempat santer diberitakan lantaran dirinya tidak memenuhi panggilan Shin Tae-yong untuk bergabung pada TC timnas U-23 Indonesia proyeksi SEA Games 2022, yang dilaksanakan di Korea Selatan.
Tidak terpenuhinya panggilan tersebut mambuat orang menduga kondisi mental Ramai Rumakiek pasca terdegradasinya Persipura Jayapura, tim yang ia bela.
Ramai Rumakiek membantah dan memberikan alasan bahwa dirinya sedang mengalami cedera, mengetahui hal demikian pihak PSSI menganjurkan Ramai untuk melakukan perawatan di Jakarta.
Baca Juga: 3 Calon Top Skor Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021
Setelah lama tidak terdengar kabar Ramai Rumakiek, laman resmi PSSI kemudian mengungkapkan kondisi terbaru dari pemain berusia 20 tahun tersebut.
Dilansir laman PSSI.org, cedera adductor di bagian paha kiri Ramai Rumakiek saat ini terus membaik usai dirinya mendapatkan penanganan dari tim dokter PSSI.
Head of Medis PSSI Dokter Syarif Alwi memberikan laporan kepada Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengenai cedera Ramai Rumakiek saat ini yang sudah membaik.
Mochamad Iriawan menjelaskan jika pada hari Jumat (29/04/2022) Ramai Rumakiek berada di Medical Central PSSI untuk melakukan terapi sekaligus tes kemampuan otot. Apakah sudah layak berlatih atau belum.
"Hasilnya luar biasa. Sudah tidak ada keluhan apa pun. Saya bersyukur Rumakiek cepat sembuh,” kata Iriawan.
Baca Juga: 3 Fakta Menarik Saddil Ramdani Bela Timnas U-23 SEA Games 2021, Izin Hanya Saat Lawan Vietnam?
Sebenarnya Ramai Rumakiek akan diproyeksikan ke dalam skuad SEA Games 2022 di Vietnam. Namun, karena yang bersangkutan mengalami cedera adductor, sehingga diputuskan untuk dibawa ke Korea Selatan.
Berita Terkait
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Kabar Buruk! Gerald Vanenburg Diragukan Melatih Timnas Indonesia untuk SEA Games 2025
-
Timnas Indonesia, Gelaran Piala Asia dan Bulan April yang Selalu Memihak Pasukan Garuda
-
Raih Top Skor Liga 2, Eks Pemain Andalan Shin Tae-yong Kembali ke Timnas Indonesia?
-
Siapa Ramai Rumakiek? The Next Boaz Solossa yang Bisa Diandalkan Timnas Indonesia Setelah Shin Tae-yong Dipecat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan