SuaraJogja.id - Aksi pria ini bisa menjadi inspirasi bagi orang lain, karena ia mau mengajak berbuka puasa seorang tukang becak yang tidak ia dikenal.
Kisah ini dialami oleh seorang pria dengan akun Instagram @nurrohman_adii di Stasiun Jember Jawa Timur. Kala itu, ia baru tiba di stasiun, lalu berencana mencari jasa transportasi untuk mengantarkannya ke rumah.
Di parkiran stasiun, Adi melihat seorang tukang becak yang sedang melamun di atas becaknya. Alhasil di putuskanlah memakai jasa tukang becak itu untuk pulang ke rumah.
“Awalnya saya tidak ada yang menjemput. Akhirnya saya naik becak bapaknya,” kata Adi.
Saat di perjalanan ternyata tukang becak yang merupakan pria paruh baya, sedang berpuasa dan belum buka puasa. Mendengar pengakuan seperti itu, Adi memutuskan untuk mengajak tukang becak makan bersama.
Ketika di warung makan ternyata tukang becak setiap harinya rata-rata hanya mendapat 3 penumpang.
Singkat cerita, mereka sampai tujuan dan Adi memberikan uang kepada tukang becak sambil mencium tangannya. Tukang becak pun tersenyum dan berharap bisa bertemu dengannya lagi suatu hari nanti.
Kisah pria yang mengajak buka bersama tukang becak ini pun mendapat respon positif, dari warganet.
“Berkah rezeki ya mas. Mudah-mudahan banyak orang di luar sana yang tergerak hatinya untuk membantu sesama,” ujar warganet.
Baca Juga: Video Kocak! Kena Razia, Orang Ini Bilang ke Polisi: Aku Ini Khalifah, Kalian yang Kuasai Bumi kah?
“Semoga berkah untuk bapak becak. Untuk Mas Adi tetap semangat sukses terus mas,” ucap warganet lain.
“Masya Allah Swt terharu liatnya, sehat-sehat bapaknya dilancarkan selalu rejekinya,” tutur warganet.
“Bapaknya humble, gaya bicaranya menyenangkan. Semoga banyak rejeki ya pak,” jelas warganet.
Video viral mengenai aksi dermawan pria mengajak bukber tukang becak, mendapat 28,4 ribu likes dan 754 komentar dari warganet. [Kontributor SuaraJogja.id/Dinar Oktarini]
Berita Terkait
-
Video Kocak! Kena Razia, Orang Ini Bilang ke Polisi: Aku Ini Khalifah, Kalian yang Kuasai Bumi kah?
-
Viral Jawaban Kocak Orang Ini Soal Cara Pamit Pakai Bahasa Jawa Bikin Ngakak, Warganet: Mood Banget
-
Dibantu Polisi dan Tentara Pungut Belanjaan Jatuh, Netizen Soroti Sikap Pengemudi Mobil
-
Kakek Tua Tinggal Sendirian di Kuburan, Video Pengakuannya Bikin Hati Publik Hancur
-
Jadwal Buka Puasa Bakauheni dan Sekitarnya Hari Ini, Sabtu 30 April 2022
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan