SuaraJogja.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama keluarga bersilaturahmi ke Keraton Yogyakarta pada Senin (2/5/2022). Kunjungan itu sebagai rangkaian kegiatan setelah melaksanakan salat Idul Fitri di Istana Kepresidenan Yogyakarta pagi tadi.
Berdasarkan pantauan SuaraJogja.id, Jokowi dan rombongan tiba di Keraton Yogyakarta sekira pukul 09.05 WIB. Terlihat Jokowi turun dari mobil didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan juga putra bungsunya, Kaesang Pangarep.
Jokowi yang mengenakan kemeja batik warna cokelat dengan peci hitam sudah ditunggu oleh putri-putri, mantu, dan cucu Sri Sultan Hamengku Buwono X. Setelah cukup saling bertegur sapa, Jokowi bersama keluarga langsung berjalan masuk.
Baca Juga: Temani Jokowi dan Iriana, Kaesang Ikut Salat Id di Gedung Agung Jogja
Kunjungan Jokowi tersebut berlangsung cukup singkat. Setidaknya setelah 30 menit rombongan Presiden Jokowi didampingi Sri Sultan Hamengkubuwono X itu keluar.
"Ya ini karena saya Idul Fitri saat ini berada di Jogja tentu saja pertama kali yang kami kunjungi untuk silaturahmi dan mengaturkan selamat hari raya mohon maaf lahir dan batin kepada Pak Sultan Ngarso Dalem beserta ibu ratu dan keluarga," kata Jokowi di Keben Keraton Yogyakarta, Senin (2/5/2022).
Jokowi mengatakan, kunjungannya ke Keraton Yogyakarta kali ini hanya untuk bersilaturahmi.
"Semuanya berjalan dalam suasana yang sangat baik," sambungnya.
Selain itu, Jokowi menyampaikan pelaksanaan salat Idul Fitri di Gedung Agung tadi pagi juga sudah berjalan lancar. Ia bersama keluarga dapat melangsungkan salat dengan aman.
Baca Juga: Margono Sudah Bersiap sejak Subuh demi Bisa Salat Id Bareng Jokowi di Gedung Agung
"Ya, Alhamdulillah tadi salat Id di Gedung Agung (Yogyakarta) berjalan dengan baik semuanya lancar," ujarnya.
Dalam kesempatan ini, kata Jokowi, semua wilayah di Indonesia dapat melangsungkan perayaan Hari Raya Idul Fitri dengan baik. Hal itu berdasarkan pantauan yang telah ia lakukan pagi tadi.
"Alhamdulillah, kita semuanya bisa melaksanakan Idul Fitri tahun ini. Tadi pagi juga kita pantau di semua kota, semua provinsi semuanya berjalan dengan baik," ungkapnya.
Senada, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X memastikan kunjungan Mantan Wali Kota Solo itu murni untuk silaturahmi. Tidak ada pembicaraan penting atau mendesak dalam pertemuan kali ini.
"Ya tadi saya, kita (dengan Presiden Jokowi) silaturahmi, tidak ada hal-hal yang dibicarakan urgent maupun yang penting, politik, ekonomi, tidak ada," ujar Sri Sultan.
Berita Terkait
-
Kelasnya Pernikahan Putri Andika Perkasa dan Putra Marsekal Yuyu Sutisna, Raja Asli Jadi Saksi
-
Sri Sultan HB X Bicara Soal Sengketa Tanah Kasultanan dengan PT KAI: Status HGB Dipersoalkan
-
Kraton Yogyakarta Tuntut PT KAI Rp1000 Buntut Klaim Lahan di Stasiun Tugu Yogyakarta
-
Ketum Golkar Bahlil Lahadalia Sebut-sebut Soal Raja Jawa, Begini Respon Sri Sultan HB X
-
Gustilantika Marrel, Cucu Sultan Jogja Angkat Bicara: Darurat Sampah & Peran Gen Z Selamatkan Jogja!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir