SuaraJogja.id - Seorang perempuan menceritakan kisah perjalanan pertemanan dengan gengnya yang akhirnya harus ia jauhi. Perempuan yang kerap dipanggil Gita ini mengungkapkan bahwa ceritanya ini sudah pernah ia ceritakan ke dalam second account-nya.
Pada awal video, Gita mengungkapkan bahwa dirinya merupakan seseorang yang sangat peduli dengan teman-temannya.
"Kalau gue temenan sama orang, gue udah nganggep itu kayak bukan temen lagi, kayak saudara. Jadi kalau lo butuh bantuan, butuh apa-apa gue sigap, gue bakal selalu ada buat lo," ungkapnya di awal video.
Ia mengungkapkan bahwa dirinya sangat mempentingkan kepentingan teman-temannya daripada kepentingan dirinya sendiri. Meskipun sedang lelah pun, ia akan tetap mementingkan kepentingan dari temannya. Namun keadaan tersebut telah berubah, hal ini di-trigger oleh suatu hal.
Baca Juga: Kencan Pertama dengan Pria Berseragam Disuruh Talangi Bayar Makanan, Wanita Ini Curhat di Medsos
"Tapi ada satu kejadian yang bikin gue enggak terlalu gila sama pertemanan. Pernah ada satu kejadian waktu gue lagi pergi sama temen-teman gue... Kita janjian di suatu tempat," terangnya.
Singkat cerita, setelah semua sudah kumpul, akhirnya Gita dan teman-temannya memutuskan untuk pergi ke suatu tempat. Mereka menggunakan 2 mobil, yaitu mobil milik Gita dan milik satu temannya.
Ia mengungkapkan jika pada saat akan pulang, tidak ada dari temannya yang mau naik ke mobilnya. Hanya ada 1 orang dari temannya yang mau.
"Pas jalan ke parkiran, gak ada yang mau ngikutin langkah gue. Kayak semuanya berjalan kaya dempet-dempetan gitu berlari ke arah mobil satu lagi," jelasnya.
Ia lalu berkata jika dirinya sudah memiliki perasaan buruk kepada teman-temanya itu. Hingga akhirnya, ada satu teman yang mau masuk ke mobilnya. Ia kemudian menceritakan pada Gita, bahwa beberapa temannya yang tidak mau semobil dengannya itu sering kali menceritakan hal-hal yang dapat menyakiti hati.
Baca Juga: Dapat Surprise Ulang Tahun, Bocil Ini Malah Bikin Kuenya Enggak Bisa Dimakan
"Akhirnya kita pulang berdua dan cerita banyak hal. Dan lo tahu apa yang terjadi, ternyata dia nyeritain bahwa di dalam mobil itu terjadi banyak obrolan yang nyakitin hati.Yang mana orang yang ga ada di mobil itu bakal diomongin," terangnya.
"Dari saat itu, gue percaya bahwa ga ada pertemanan yang real [nyata]. Everything is bullshit [semuanya hanya omong kosong]. Gue gak benci, gak dendam, tapi gue cukup tahu," pungkasnya.
Ia kemudian mengatakan bahwa ia memutuskan untuk menjaga dirinya sendiri dan mencintai diri sendiri, dan mengutamakan dirinya sendiri dari pada orang lain.
Video dari akun @opacarophile____ ini telah ditonton 271 ribu kali, dan mendapatkan ratusan komentar dari netizen.
"Benerr kak, relate bgt sma kehidupan aku, dari situ aku percaya ga ada yg namanya bener" teman," tulis netizen.
"Aku lg diposisi ini. Gak nyangka dighibain de org yg gw anggap paling baik. Skrg sih lbh diem aja. Jaga jarak sm mereka," ungkap netizen.
"Senasib bgt, dan aku pun skrg cuma mau care sama org yg care ke aku. Dibanding capek hati yakaaan," kata netizen.
"Anj** valid bgt, gue udah sering banget diginiin temen, sampe gara" hal itu gue jadi self love, independence, introvert, dan gue lebih nyaman sekarang," tambah netizen.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Kontributor: Dita Alvinasari
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan