SuaraJogja.id - Aksi pencurian besi penutup selokan jalan terekam CCTV di Kota Kendari pada Jumat (29/4/2022).
Aksi yang terjadi di depan hotel D'icon Wowawanggu, Kecamatan Sadia, Kendari, Sulawesi Tenggara ini dilakukan oleh seorang pria.
Berdasarkan pantauan rekaman CCTV, pencurian tersebut dilakukan oleh seorang pria pengendara mobil.
Berawal dari mobil berwarna silver terparkir di sisi jalan, bahkan tampak naik ke atas trotoar yang tidak terlalu tinggi.
Kemudian pelaku tampak turun dari sebuah mobil berwarna silver tersebut dan membuka pintu mobil bagian belakang.
Tak lama, pelaku kemudian mencongkel besi penutup dan memasukannya ke dalam mobil miliknya.
Potongan video rekaman CCTV itu sendiri menjadi viral setelah di unggah oleh akun Instagram @fakta.indo pada Sabtu Sore (30/4/2022).
Adapun video tersebut telah ditayangkan sebanyak lebih dari 340 ribu kali, disukai sebanyak 18,6 ribu kali, dan ditanggapi sebanyak 697 pengguna Instagram.
Atas aksinya tersebut, banyak warganet yang geram dan memberikan kecaman melalui kolom komentar.
Baca Juga: Viral Gadis ABG Ditemukan Tak Sadarkan Diri di Depan Hotel Sheraton, Ini Penjelasan Kapolsek TbU
"Miskin iman miskin akhlak. Barang bukan miliknya sendiri diambil. Sepertinya mau dijual untuk beli baju lebaran," komentar akun @juan_ruie.
"Gila naik mobil tapi tukang nyuri besi di jalan," tulis akun @megamwwati.
"Menjelang lebaran ini kok macem-macem ya, ada yang nyuri tabung gas, ada yang nyuribesi penutup selokan," ungkap @hairy_yusuf.
"Nanti kalo ada besi yang hilang terutama yang nggak terekam CCTV, dia terus suruh ganti, plat nomor jelas," tulis @jawabnyacom.
Sementara itu, sampai dengan berita ini diturunkan belum ada perkembangan lebih lanjut tentang aksi pencurian besi penutup selokan yang dilakukan oleh seorang pria di Kota Kendari tersebut.
Kontributor SuaraJogja.id: Gita Putri Rahmawati
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 146 Kurikulum Merdeka: Menulis Naskah Drama
-
Jeritan Hidup di Balik Asap Sate Malioboro: Kisah Kucing-kucingan PKL dan Dilema Perut yang Perih
-
7 Fakta Sidang Mahasiswa UNY Pembakar Tenda Polda DIY: Dari Pilox Hingga Jeritan Keadilan!
-
Pasar Murah di Yogyakarta Segera Kembali Hadir, Catat Tanggalnya!
-
Gempa Bumi Guncang Selatan Jawa, Pakar Geologi UGM Ungkap Penyebabnya