SuaraJogja.id - Luna Maya malu-malu bertanya soal cari jodoh saat berbincang-bincang dengan Lee Jeong Hoon, artis Indonesia keturunan asli Korea Selatan. Dia mengaku ingin sekali punya suami orang korea, bahkan kini sudah memiliki pria incaran dari negeri ginseng itu.
"Gue kan selalu berhalusinasi punya suami orang korea, coba kasih lima tips buat gue biar keinginan itu terwujud," ucap Luna Maya.
Lee langsung menyuruh mantan pacar Reino Barack itu bersabar. Karena kesabaran adalah kunci menghadapi cowok Korea yang tempramental.
Luna kemudian meyakini kalau cowok gebetannya itu tak tempramental seperti kebanyakan cowok Korea seperti yang dibeberkan Lee. Hal itu sontak membuat Lee penasaran siapa cowok yang sedang diincar Luna.
Baca Juga: Lee Jeong Hoon Ungkap Kejelekan Netizen Indonesia: Cerewetnya Nggak Bisa Dikalahin
Malu-malu Luna Maya menyebut nama Namjoon atau yang terkenal dengan nama RM BTS. Sontak saja Lee meledek Luna tanpa basa-basi.
"Haduh, mimpinya terlalu tinggi ya," celetuknya. Luna tak terima diledek seperti itu dan seketika langsung ngegas sambil bilang, "boleh dong!" tegasnya.
Lihat Luna Maya emosi dan bilang kalau dia kini sedang berusaha, Lee terpaksa mengiyakan. Dia kemudian memberikan tips selanjutnya yakni kalau mau punya jodoh orang Korea harus pintar bahasanya karena orang sana jarang yang bisa bahasa Inggris. Dan satu lagi belajar budaya Korea yang masih dipegang erat oleh mereka.
Lee juga menyarankan Luna Maya ketika bertemu dengan cowok Korea harus agresif. Namun jangan sampai suka membayari cowok Korea karena nanti akan jadi kebiasaan.
Ada hal yang bikin Luna senang, karena Lee menyebut cowok Korea suka cewek yang lebih tua umurnya.
Baca Juga: Lee Jeong Hoon Bongkar Sisi Gelap Korea Selatan: Makanya Gue Tinggal Lari
Terakhir, Lee penasaran mengapa Luna Maya kini lebih suka cowok Korea. Padahal dulu mantan-mantannya seperti Reino Barack hingga Ariel NOAH asli Indonesia.
Berita Terkait
-
Tanpa Persiapan, Luna Maya dan Maxime Bouttier Ceritakan Kisah di Balik Lamarannya di Jepang
-
Dicecar Maxime Bouttier, Luna Maya Terpaksa Terima Lamaran di Jepang karena Ada Kamera?
-
Main Film Bareng Taskya Namya Lagi, Luna Maya Girang Bisa Bercanda di Lokasi Syuting
-
Ditanya Kabar Pernikahan dengan Maxime Bouttier, Luna Maya Irit Bicara
-
Deretan Mantan Pacar Ariel NOAH, Kini Diisukan Jadian dengan Wulan Guritno
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI