SuaraJogja.id - Makanan nasi kucing memang identik dengan porsinya yang kecil. Bahkan ada warganet yang menemukan nasi kucing dengan ukuran lauknya sangat sedikit sehingga membuatnya ia dan warganet lain merasa heran dan geli.
Diceritakan oleh seorang warganet yang memesan nasi kucing dengan lauk ayam goreng. Namun ketika dibuka ternyata proporsi nasi dan lauk ayam gorengnya sangat timpang. Nasinya sekitar satu kepalan tangan, tetapi ayam gorengnya hanya satu potongan kecil.
Alhasil warganet yang memesan makanan tersebut merasa heran dengan nasi kucing ayam goreng ini. Sedangkan di dalam video terdengar suara tertawa temannya yang melihat ukuran ayam gorengnya sangat kecil.
“Nasi kucing ayam goreng. Nasinya segini, dagingnya segini,” ucap warganet tersebut, dikutip Jumat (13/5/2022).
Baca Juga: Kisah Pasutri Lamaran Usai 3 Hari Berkenalan Ini Bikin Baper: 'Sat Set Sekali'
Video yang diunggah oleh akun @sobatjajankuliner ini pun viral di Instagram, dan banyak warganet yang menanggapi video unik ini.
“Mungkin disuruh makan nasi, terus ayamnya diemut aja sampe nasinya habis,” ujar warganet.
“Ini namanya nasi kucing dengan toping ayam goreng hahaha,” jelas warganet lain.
“Ayamnya lagi diet kak karena insecure sama ayam sebelah hehehe,” kata warganet.
“Kok yang jual abstrak banget ya wkwkw,” jelas warganet.
Hingga kini video nasi kucing ayam goreng itu mendapatkan 3.772 likes dan 95 komentar dari warganet di Instagram.
Berita Terkait
-
IHSG Kebakaran Jadi Trending, Warganet: Indonesia Terancam Krisis
-
IHSG Terjun Payung, Warganet Ngamuk ke Pemerintah: Mau Ngeles Apa Lagi?
-
Profil Harjanto Halim, Tantang Warganet Cari Kaos Marimas 1995, Hadiahnya Rp30 Juta!
-
Wali Kota Bekasi Nginap di Hotel Mewah Saat Rumahnya Kebanjiran, Warganet: Pakai Uang Negara Ngga?
-
Joko Anwar Geram Lihat Korupsi Indonesia Bak Minum Obat Sehari 3 Kali, Warganet Sarankan Buat Film Berantas Korupsi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI