SuaraJogja.id - Sosok misterius berpakaian serba putih dan berkacamata hitam yang belum lama ini viral di media sosial akhirnya terbongkar.
Sebelumnya diketahui seseorang berpakaian serba putih dan berkacamata hitam tersebut meminta sumbangan dari pintu ke pintu pada tengah malam hingga membuat resah warga.
Usai video itu viral di media sosial, kini terbongkar identitas asli dibalik sosok misterius tersebut.
Dikutip SuaraJogja.id dari unggahan akun Instagram @fakta.indo pada Senin (15/5/2022), diketahui seseorang dibalik sosok misterius yang sempat menghebohkan publik itu merupakan wanita bernama Nurhayati (49).
Baca Juga: Bikin Merinding Jilbab Cewek Ini Dirayapi Cicak, 'Dikasih Tahu Takut Teriak'
Diketahui, dirinya nekat meminta sumbangan kepada warga lantaran dirinya sudah putus asa akibat terlilit hutang 11 pinjaman online atau pinjol dengan total pinjaman sebesar Rp39 juta.
Berdasarkan informasi yang beredar, Nurhayati telah melakukan aktivitas tersebut selama setahun terakhir. Salah satu wilayah yang dia telusuri adalah Pringsewu, Lampung.
Sementara itu, usai aksinya tersebut viral di media sosial, Nurhayati kini memberikan klarifikasi dan meminta maaf atas perbuatannya yang sempat meresahkan warga.
Hal tersebut ia sampaikan salah satu melalui video yang di bagikan oleh akun Instagtam @fakta.indo.
Dalam video yang dibagikan, dirinya tampak meminta maaf atas perbuatannya yang membuat resah warga Pringsewu, Lampung saat dirinya meminta sumbangan ke rumah-rumah warga hingga tengah malam.
Baca Juga: Keliling Rumah Warga hingga Tengah Malam Minta Uang, Wanita Berjubah Putih Terlilit 11 Utang Pinjol
"Saya minta maaf atas perbuatan saya kemarin yang meresahkan warga Pringsewu," kata Nurhayati.
Unggahan video viral yang membuat heboh warganet tersebut turut dikomentari warganet. Meski kasihan melihat Nurhayati, warganet juga menyayangkan perbuatan meminta sumbangan hingga meresahkan warga.
"Padahal tenaganya kalo dikonversikan buat kerja, inshyaallah kebayar kok utangnya. Aaminn," tulis seorang warganet.
"Harus ditahan dulu beberapa hari sih ini soalnya meresahkan banget kalo dibiarkan keluaran lagi," ungkap yang lain.
"Gara-gara hutang orang sampe nekad ya, membahayakan diri sendiri dan orang lain," ungkap warganet lainnya.
"Pinjol lagi yaampun," tulis netizen.
Berita Terkait
-
Bikin Merinding Jilbab Cewek Ini Dirayapi Cicak, 'Dikasih Tahu Takut Teriak'
-
Keliling Rumah Warga hingga Tengah Malam Minta Uang, Wanita Berjubah Putih Terlilit 11 Utang Pinjol
-
Sempat Gegerkan Warga, Ini Motif Wanita Berjubah Putih Usai Diamankan Polres Pringsewu
-
Tak Percaya Hadis hingga Rukun Islam, Heboh Warga di Pasuruan Dicap Anut Aliran Sesat
-
Viral Pernikahan di Total Persada Tangerang Tergenang Banjir, Pengantin Malah Banjir Pujian
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
Akal Bulus Oknum Debt Collector Jebak Petugas Damkar Bantu Tagih Utang Pinjol
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
Terkini
-
Sekolah Swasta Jogja Siap Gratiskan Pendidikan, Asal... Dana Pemerintah Harus Cukup
-
Selain Bukan Kurir ShopeeFood Resmi, Dua Tersangka Pengerusakan Mobil Polisi Tak Saling Kenal
-
Dulu Panen, Sekarang Gigit Jari: Curhat Pedagang dan Jukir Pasca Relokasi Parkir ABA di Jogja
-
Pasangan Couplepreneur Ini Dapat Dukungan BRI, Ekspansi Bisnis Sampai Amerika
-
Polisi Tegaskan Keterlambatan Pengantaran ShopeeFood di Godean Tak Berjam-jam tapi Hanya 5 Menit