SuaraJogja.id - Sosok juru parkir sebuah mall di Solo curi perhatian warganet lantaran aksinya dalam memberikan intruksi kepada pengemudi yang dianggap sangat khas sekaligus kocak.
Hal tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @sedulur_solo pada Rabu (18/5/2022). Video inipun telah di tonton sebanyak hampir 7 ribu kali.
"Parkiran mall ngendi kie hayo? apal ra karo mase (Parkiran mall mana ini hayo? kenal nggak sama mas nya)," tulis keterangan pemilik akun dalam unggahan tersebut di kutip SuaraJogja.id pada Kamis (19/5/2022).
Berbeda dengan juru parkir pada umumnya, seorang pria yang diketahui berprofesi sebagai juru parkir di Mall Paragon, Solo, tersebut memiliki cara yang khas dan unik dalam memberikan intruksi parkir kepada pengemudi.
Baca Juga: Viral Video Doddy Sudrajat Diduga Buang Sampah Sembarangan, Netizen Ketus
Seperti dalam video yang dibagikan, tampak seorang pria berpakaian seragam juru parkir berwarna biru tengah mengatur posisi parkir sebuah mobil mini bus berwarna hitam.
Tak biasa, juru parkir tersebut mengatakan intruksi unik dengan suara nyaring khasnya yang sukses bikin siapapun yang mendengar tertawa dibuatnya.
"Bosku, kiri, goyang pol, kiri pol bales whatsappku konsisten," kata juru parkir tersebut dengan suara nyaring.
Meski memberikan intruksi unik sekaligus nyeleneh, juru parkir tersebut tetap fokus dengan pekerjaannya hingga mobil tersebut dapat terparkir dengan benar.
Sementara itu, area parkir tersebut tampak sudah penuh oleh mobil pengunjung mall yang lain.
Baca Juga: Sempat Viral, Ririe Fairus Klarifikasi Soal Video Anak Tolak Ikut Ayus Sabyan
Menanggapi hal tersebut, beragam komentar diberikan warganet. Bahkan beberapa warganet juga membagikan pengalaman yang sama tentang pria juru parkir tersebut.
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
-
Mengenal Pencipta Lagu 'Stecu Stecu', Kini Viral di TikTok Usai Dibawakan Faris Adam
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja