SuaraJogja.id - Jelang laga Timnas Indonesia U-23 vs Thailand pada partai semifinal SEA Games cabang olahraga (cabor) sepak bola, kiper timnas Ernando Ari mengaku siap jika pertandingan harus berlanjut ke babak adu penalti.
Partai semifinal SEA Games yang mempertemukan Timnas Indonesia U-23 vs Thailand dijadwalkan akan bertanding hari ini Kamis (19/5/2022) pukul 16.00 WIB.
Saat diwawancarai oleh awak media, kiper Timnas Indonesia U-23 Ernando Ari mengatakan jika dirinya siap bila harus adu penalti. Menurutnya segala persiapan sudah dijalani untuk menghadapi pertandingan lawan Thailand di semifinal SEA Games.
"Siap dong pastinya dan semua sudah dipersiapkan hari ini untuk pertandingan besok," jawab Ernando Ari
Baca Juga: Pebulu Tangkis Indonesia Puncaki Daftar Atlet Terfavorit di SEA Games 2021
Saat ditanya mengenai kiper Thailand, pemain yang saat ini berseragam Persebaya Surabaya tersebut mengaku biasa saja karena sudah sering ketemu di piala AFF.
"Ya biasa aja, karena kita udah sering ketemu juga di piala AFF kemarin mungkin bisalah untuk mengatasi itu," imbuh Ernando.
Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong mengatakan jika dirinya sudah memiliki bekal pengalaman saat ajang piala AFF kemarin. Dia mengatakan jika Indonesia selalu menjadi pesaing berat.
"Saya sudah punya pengalaman AFF dan itu pertama kali, SEA Games pertama kali. Setelah punya pengalaman dua turnamen ini, Thailand, Vietnam, Malaysia, dan Indonesia selalu menjadi saingan berat," ungkap Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong mengaku jika dirinya dan anak asuhnya sudah melakukan banyak persiapan untuk memenangkan laga saat menghadapi Thailand.
Baca Juga: Soroti Keputusan Wasit di Laga Persebaya vs Madura United, Ernando Ari Berikan Respons Berkelas
"Memang kami kalah lawan Thailand di AFF, tapi situasi kali ini berbeda, ini turnamen U-23. Dari kami pun banyak persiapan untuk kemenangan lawan Thailand, jadi saksikan langsung besok." kata pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu.
Berita Terkait
-
Ernando Ari atau Ardeo Argawinata yang Layak Jadi Pelapis Maarten Paes?
-
Dukung Penuh, Paul Munster Harap Ernando Ari on Fire di Timnas Indonesia
-
Paul Munster Tutut Bangga Ernando Ari Dipanggil Timnas Indonesia
-
Selain Ernando Ari, 2 Kiper Ini Diprediksi Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Bocor! Patrick Kluivert Resmi Panggil Pemain Ini ke Timnas Indonesia!
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB